Categories: Pontianak

Pengurus IKA Fisip Untan Segera Dikukuhkan, Dorong Peran Alumi dalam Pembangunan Sosial Politik

Pengurus IKA Fisip Untan Segera Dikukuhkan, Dorong Peran Alumi dalam Pembangunan Sosial Politik

KalbarOnline, Pontianak – Pengurus Pusat Ikatan Alumni (PP IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Tanjungpura Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar) tengah bersiap menggelar pengukuhan pengurus untuk masa bakti periode 2020-2024.

Pengukuhan pengurus direncanakan digelar di Hotel Orchard Gajahmada Pontianak, pada Minggu 24 Oktober 2021.

“Kami harap, dengan pengukuhan ini, peran alumni Fisip dalam pembangunan nasional dari perspektif sosial dan politik semakin kuat,” kata Ketua Umum IKA Fisip Untan Iwan Dharmawan dalam keterangan tertulisnya, Selasa (21/9/2021).

Menurut Iwan, alumni merupakan bagian yang tak terpisahkan dari sebuah almamater tempat mereka berasal. Oleh sebab itu, diperlukan suatu wadah dalam bentuk ikatan alumni sebagai sarana komunikasi dan silahturahmi yang dapat membawa manfaat bagi civitas akademika.

Fisip Untan Pontianak sejak 14 September 1965 telah melahirkan ribuan alumni terbaiknya yang tersebar di seluruh pelosok negeri. Maka dari itu, Iwan mengajak seluruh alumini saling merangkul dan menguatkan dalam ikatan persaudaraan.

“Momentum inilah yang menjadi dasar, dengan harapan dapat mewarisi semangat juang, kemandirian, ketangguhan, integritas, kepribadian, keilmuan persaudaraan dan kewirausahaan di kemudian hari,” terang Iwan.

Sementara itu, ketua pelaksana pengukuhan Eka Indra menerangkan, pengukuhan ini nantinya melibatkan seluruh pengurus pusat IKA Fisip Untan, unsur pimpinan fakultas, unsur pimpinan daerah IKA Fiisp Untan dan tamu undangan.

“Setelah sempat beberapa kali tertunda karena pandemi Covid-19, kami optimis pelaksanaan pengukuhan kali ini terlaksana. Dan tentunya dengan protokol kesehatan ketat,” tutup pria yang disapa Jojo ini.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Disdik Kayong Utara Gelar Seleksi Talenta O2SN dan FLS2N Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pendidikan menggelar seleksi ajang talenta O2SN…

1 hour ago

Dua Bocah Bawah Umur Tewas Kecelakaan di Jalan Putri Dara Hitam Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Dua bocah bawah umur, MR (13 tahun) dan FB (13 tahun), tewas…

2 hours ago

Pj Wako Pontianak Harap Pekan Budaya Laskar Melayu Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

3 hours ago

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

16 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

19 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

19 hours ago