Polres Melawi Lepas BKO Pengamanan Antisipasi Aksi Demo Kasus Ahmadiyah di Sintang

Polres Melawi Lepas BKO Pengamanan Antisipasi Aksi Demo Kasus Ahmadiyah di Sintang

KalbarOnline, Melawi – Kapolres Melawi AKBP Sigit EN melepas keberangkatan anggotanya sebanyak 30 personel yang melaksanakan Bantuan Kendali Operasi (BKO) ke Polres Sintang dalam pengamanan antisipasi aksi demo kasus Ahmadiyah.

Pelepasan dilaksanakan di lapangan apel Mapolres setempat, Kamis, 16 September 2021, dihadiri Wakapolres Kompol Agus Mulyana, serta sejumlah pejabat utama di lingkup Polres Melawi.

Dalam arahannya Kapolres menyampaikan BKO bertujuan untuk membantu atau mem-backup Polres Sintang dalam mengantisipasi aksi demo dan menjaga kondusifitas Kabupaten Sintang, terkait menyikapi kasus Ahmadiyah.

Kapolres berharap, agar personel dapat memposisikan dirinya sebagai pengayom dan pelindung masyarakat, termasuk dapat menjaga nama baik institusi dan kesatuan.

Kapolres juga mengingatkan kepada anggotanya untuk tidak melakukan pelanggaran selama menjalankan tugas BKO, karena kehadiran Polri di sana adalah untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat.

“Laksanakan tugas ini dengan penuh rasa tanggungjawab sesuai dengan aturan hukum yang berlaku,” jelas Kapolres.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

15 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

15 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

16 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

19 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

19 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

20 hours ago