Polres Melawi Lepas BKO Pengamanan Antisipasi Aksi Demo Kasus Ahmadiyah di Sintang

Polres Melawi Lepas BKO Pengamanan Antisipasi Aksi Demo Kasus Ahmadiyah di Sintang

KalbarOnline, Melawi – Kapolres Melawi AKBP Sigit EN melepas keberangkatan anggotanya sebanyak 30 personel yang melaksanakan Bantuan Kendali Operasi (BKO) ke Polres Sintang dalam pengamanan antisipasi aksi demo kasus Ahmadiyah.

Pelepasan dilaksanakan di lapangan apel Mapolres setempat, Kamis, 16 September 2021, dihadiri Wakapolres Kompol Agus Mulyana, serta sejumlah pejabat utama di lingkup Polres Melawi.

Dalam arahannya Kapolres menyampaikan BKO bertujuan untuk membantu atau mem-backup Polres Sintang dalam mengantisipasi aksi demo dan menjaga kondusifitas Kabupaten Sintang, terkait menyikapi kasus Ahmadiyah.

Kapolres berharap, agar personel dapat memposisikan dirinya sebagai pengayom dan pelindung masyarakat, termasuk dapat menjaga nama baik institusi dan kesatuan.

Kapolres juga mengingatkan kepada anggotanya untuk tidak melakukan pelanggaran selama menjalankan tugas BKO, karena kehadiran Polri di sana adalah untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat.

“Laksanakan tugas ini dengan penuh rasa tanggungjawab sesuai dengan aturan hukum yang berlaku,” jelas Kapolres.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

30 mins ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

39 mins ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

40 mins ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

3 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

3 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

3 hours ago