Categories: HeadlinesPontianak

Midji Pastikan Tak Ikut Campur Proses Seleksi Sekda Kalbar

Midji Pastikan Tak Ikut Campur Proses Seleksi Sekda Kalbar

Sarankan Tim Pansel Gandeng KPK

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji memastikan tak ikut campur dalam proses seleksi Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat. Seperti diketahui, jabatan tersebut saat ini mengalami kekosongan setelah ditinggal pensiun oleh AL Leysandri.

Midji dalam hal ini menyerahkan sepenuhnya proses seleksi kepada Tim Panitia Seleksi. Bahkan Midji menyarankan agar Tim Pansel menggandeng Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam proses seleksi.

“Kalau itu saya tak campur. Saya tak mau campur. Siapapun (yang terpilih) terserah. Itu kan sudah ada tim seleksinya, jadi biarkan mereka bekerja. Kalau perlu nanti minta KPK dampingi,” kata Midji.

Midji bahkan mengaku tak mengetahui sudah sejauh mana proses seleksi berlangsung.

“Tak tahu saya, saya tak ngikuti. Pokoknya siapapun yang tanya, silakan tanya BKD. Saya tak tau,” kata Midji.

Tujuh nama lolos seleksi administrasi

Sebanyak tujuh nama lolos seleksi administrasi calon Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat yang posisinya kosong setelah pejabat sebelumnya yakni AL Leysandri pensiun.

Berdasarkan surat tanggal 30 Agustus 2021 yang beredar dari Timsel yang diketuai Prof DR Kamarullah, SH, sebagian besar merupakan pejabat di lingkungan Pemprov Kalbar.

Adapun nama-nama tersebut berdasarkan urutan abjad:

  1. Alexander Rombonang, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Pengelola Perbatasan Provinsi Kalbar
  2. Bintoro, saat ini Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Pontianak
  3. Florentinus Anum, saat ini menjabat Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalbar
  4. Harisson, saat ini menjabat Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar
  5. Ignatius IK, saat ini menjabat Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalbar
  6. Syarif Kamaruzzaman, saat ini menjabat Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalbar.
  7. Vinsensius, saat ini menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Landak.

Saat ini, posisi Pelaksana Harian Sekda Kalbar dijabat oleh Sukaliman, yang juga Kepala Bappeda Provinsi Kalbar.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

48 mins ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

4 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

4 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

4 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

4 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

4 hours ago