Categories: HeadlinesPontianak

Bahasan Harap Perpustakaan Bahagia Mendawai Raih Prestasi Nasional

Bahasan Harap Perpustakaan Bahagia Mendawai Raih Prestasi Nasional

Lomba Perpustakaan Umum Kelurahan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak – Perpustakaan Bahagia Mendawai masuk dalam penilaian Lomba Perpustakaan Umum Kelurahan Tingkat Nasional 2021. Penilaian dilakukan secara virtual oleh Perpustakaan Nasional RI. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan mengatakan Perpustakaan Bahagia Mendawai mewakili Provinsi Kalimantan Barat untuk lomba tingkat nasional.

Ia berharap perpustakaan Mendawai Bahagia bisa menjadi role model bagi perpustakaan lainnya di Kota Pontianak khususnya tingkat kelurahan.

“Sehingga ini bisa menjadi motivasi terhadap perpustakaan lainnya,” ujarnya usai menghadiri penilaian Lomba Perpustakaan Umum Kelurahan Tingkat Nasional di Gang Mendawai, Kelurahan Bansir Laut, Kecamatan Pontianak Tenggara, Kamis (2/9/2021).

Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan memberikan sambutan pada penilaian Lomba Perpustakaan Umum Kelurahan Tingkat Nasional (Foto: Prokopim)

Bahasan berharap, Perpustakaan Bahagia Mendawai bisa meraih prestasi dalam lomba perpustakaan di tingkat nasional. Keikutsertaan Perpustakaan Bahagia Mendawai dalam lomba ini untuk memacu kreatifitas para pengelola perpustakaan dalam meningkatkan mutu dan intensitas layanan perpustakaan bagi masyarakat.

“Dalam rangka mewujudkan kesejajaran dalam memperoleh ilmu pengetahuan dan informasi,” ungkapnya.

Kehadiran perpustakaan ini sangat membantu dalam memotivasi generasi muda terutama pelajar dan remaja dalam meningkatkan ilmu pengetahuan maupun informasi yang dibutuhkan.

“Dengan pengetahuan itu masyarakat bisa terus melakukan inovasi, kreativitas yang berguna sehingga bisa menumbuhkembangkan perekonomian,” tuturnya.

Perpustakaan kelurahan berperan sebagai pusat ilmu pengetahuan yang mampu mendorong inovasi dan kreatifitas masyarakat. Selain itu, sebagai pusat pemberdayaan masyarakat, perpustakaan harus mampu mengembangkan potensi masyarakat berbasis literasi.

“Sehingga bisa menjadi sumber informasi yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat,” pungkasnya. (J)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

7 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

9 hours ago