Categories: Sekadau

Pemuda Asal Kalsel Ditangkap Polisi di Sekadau Gegara Kedapatan Simpan Barang Haram

Pemuda Asal Kalsel Ditangkap Polisi di Sekadau Gegara Kedapatan Simpan Barang Haram

KalbarOnline, Sekadau – Seorang pria berinisial YFA (21) asal Kalimantan Selatan ditangkap karena kedapatan menyimpan sabu. Penangkapan itu bermula setelah YFA ribut dengan temannya di salah satu hotel di Sekadau.

Kasat Resnarkoba Polres Sekadau AKP Sukmo Dhanie Widodo mengungkapkan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.20 WIB, Jumat, 30 Juli 2021.

YFA ditangkap di kamar hotel saat sedang membicarakan bisnis dengan temannya yang berasal dari Kalimantan Timur.

“Awalnya YFA ribut dengan temannya, sehingga petugas keamanan hotel mengamankan mereka dan melaporkannya kepada polisi,” kata Kasat AKP Sukmo Dhanie, Senin, 2 Agustus 2021.

Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan pemeriksaan. Saat diperiksa, polisi menemukan sabu di tas selempang milik YFA.

Tersangka mengaku membeli sabu tersebut di Banjarmasin. Ia telah membeli barang haram tersebut kepada seseorang sebanyak 8 kali.

“YFA ini sopir travel lintas Kalimantan. Berdasarkan pengakuannya, ia menggunakan sabu untuk menambah stamina dalam bekerja,” jelasnya. (Mus)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

1 hour ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago