Categories: Nasional

Tujuh Kapolres di Kalbar Dimutasi, AKBP Yani Permana Jadi Kapolres Ketapang

Tujuh Kapolres di Kalbar Dimutasi, AKBP Yani Permana Jadi Kapolres Ketapang

KalbarOnline.com – Polri melakukan mutasi besar-besaran 504 perwira menengah dan tinggi. Sejumlah kapolres mengalami pergantian, tak terkecuali di Kalimantan Barat (Kalbar). Mutasi tersebut tertuang dalam lima Surat Telegram (ST) Kapolri Nomor 1506, 1507, 1508, 1509, dan 1510 yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono tertanggal 26 Juli 2021.

“Sehubungan dengan ref tersebut, bersama ini diberitahukan kepada Jenderal bawah Pati/Pamen Polri tersebut di bawah ini dibebaskan dari jabatan lama/dimutasikan dalam jabatan baru,” tulis Gatot dalam Surat Telegram tersebut, Senin, 26 Juli 2021. Di Kalbar sendiri ada tujuh Kapolres di lingkungan Polda Kalbar yang dimutasi.

Pertama, Kapolresta Pontianak Kapolresta Pontianak Kombes Leo Joko Triwibowo yang mendapat penugasan baru sebagai Karolog Polda Sulawesi Tenggara. Penggantinya adalah Pamen Baintelkam Mabes Polri Kombes Andi Herindra yang sebelumnya bertugas di Badan Intelijen Negara (BIN).

Kedua, Kapolres Sambas AKBP Robertus Bellarminus Herry Ananto Pratiknyo yang dimutasi menjadi Kanagrenprograp Rorena Polda Jatim. Penggantinya adalah AKBP Laba Meliala yang sebelumnya menjabat Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Kalbar.

Ketiga, Kapolres Sanggau AKBP Raymond Marcellino Masengi yang ditarik ke Mabes Polri sebagai Kasubbagbinkar Bag SDM Korbrimob Polri. Penggantinya AKBP Ade Kuncoro yang sebelumnya menjadi Kapolres Landak.

Keempat, Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro yang ditugaskan menjadi Kapolres Sanggau. Dia digantikan AKBP Stevy Frits Pattiasina yang semula bertugas sebagai Direskrimum Polda Kalbar.

Kelima, Kapolres Bengkayang AKBP Natalia Budi Darma yang ditugaskan di posisi baru sebagai Wakapolresta Pontianak. Posisinya akan ditempati AKBP Arif Agung Winarto yang saat ini bertugas sebagai Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalbar.

Keenam, Kapolres Ketapang AKBP Wuryantono yang mendapat penugasan baru menjadi Wadirsamapta Polda Kalbar. Dia digantikan AKBP Yani Permana yang sebelumnya menjabat Kapolres Kubu Raya.

Ketujuh, Kapolres Kubu Raya AKBP Yani Permana dipindahtugaskan menjadi Kapolres Ketapang. Posisinya ditempati AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy, yang saat ini menjadi Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Metro Jaya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago