Categories: Singkawang

Tjhai Chui Mie Sebut Pasokan Oksigen di Singkawang Cukup

Tjhai Chui Mie Sebut Pasokan Oksigen di Singkawang Cukup

KalbarOnline, Singkawang – Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie terus melakukan koordinasi dengan Gubernur Kalbar Sutarmidji dan pihak rumah sakit di Kota Singkawang terkait ketersedian oksigen.

Bahkan, Wali Kota Singkawang terjun langsung memantau pasokan oksigen di RSUD Abdul Aziz, RSU Vincent, RSU Harapan Bersama.

Dalam pemantauan Tjhai Chui Mie memastikan ketersedian oksigen tercukupi terutama bagi pelayanan bagi pasien Covid-19.

“Sudah saya cek dan kita lihat bersama pasokan oksigen di kota Singkawang cukup terutama untuk kebutuhan pasien Covid-19,” ungkap Tjhai Chui Mie, Senin (26/7/2021).

Dengan kondisi saat ini ia mengharapkan masyarakat tidak panik terkait ketersedian oksigen di Kota Singkawang.

“Khusus untuk pasokan oksigen ini, saya selaku kepala daerah terus melakukan koordinasi dengan Gubernur Kalbar Sutarmidji terkait pasokan oksigen dan Pak Gubernur pun juga terus memberikan informasi terkait pasokan oksigen di Kalbar,” sambungnya.

Sementara itu, Plt Direktur RSU Abdul Aziz, dr Ruchaniadi mengatakan sampai saat ini pasokan oksigen sudah ada. “Ada sekitar 130 sampai 150 per tabung oksigen yang masuk.  Jadi pasokan oksigen kita tersedia,” jelasnya.

Ia juga menyampaikan bahwa RSU Abdul Aziz hingga kini masih merawat sekitar 54  pasien Covid-19.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago