Categories: NasionalSport

Olimpiade Tokyo 2020: Jordan/Melati Bakal Hadapi Zheng/Huang di Perempatfinal

“Yang pasti harus siap secara mental. Karena itu berpengaruh ke semuanya terutama ke permainan kami. Kendala tadi kami tidak bisa keluar dari tekanan Beberapa kali dapat tapi akhirnya balik lagi kayak gitu. Hilang-hilangan. Itu yang tidak boleh terjadi lagi,” ungkap Melati.

“Lusa harapannya ingin bisa main lebih enjoy dan bisa memberikan permainan terbaik yang kami punya,” katanya lagi.

Di sektor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil mendulang kemenangan kedua di grup D. The Daddies, julukan mereka, menang atas pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung 21-16, 21-19.

“Alhamdulilah kami bisa melewati laga hari ini, pertandingan yang cukup susah karena pasangan Malaysia juga tampil baik jadi kami bersyukur bisa menang di laga ini,” tutur Ahsan dikutip dari Tim Media NOC Indonesia.

Sudah memenangkan pertandingan dua kali belum memastikan Ahsan/Hendra lolos ke babak delapan besar Olimpiade Tokyo 2020.

Faktor kelolosan mereka di Olimpiade Tokyo 2020 akan ditentukan pada Selasa (27/7) esok kontra pasangan Korea Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae.

“Besok bukan laga yang mudah ya karena pasangan Korea juga merupakan pasangan yang hebat. Tapi, kita lihat saja gim besok seperti apa dan mau diskusi dulu dengan pelatih untuk strategi nya. Sekarang ini mungkin kami fokus recovery dulu,” papar Hendra.

“Mereka punya power yang bagus, pertahanan mereka juga cukup rapat,” tutup Ahsan.

Berikut jadwal pemain Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 hari Selasa (27/7):

08.40 – Lapangan 1
Penyisihan Grup A Ganda Putri
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (1/Jepang)

10.00 WIB – Lapangan 2
Penyisihan Grup A Ganda Putra
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei)

10.40 WIB – Lapangan 2
Penyisihan Grup D Ganda Putra
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2) vs Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korea) (*)

Page: 1 2

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji Sebut PAN Merupakan Mitra yang Andal di Pemilu Maupun dalam Pemerintahan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar periode 2018 - 2023, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas pencalonan…

10 hours ago

Maju Pilkada Kubu Raya, Fachri Sowan ke KH Syukron Ma’mun

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Bupati Kubu Raya, Mochammad Fachri bersilaturahmi dengan KH Syukron Ma'mun.…

11 hours ago

Hasil Pemilu 2024, Lebih Separuh DPRD Kapuas Hulu Diisi Wajah Baru

KalbarOnline, Putussibau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu baru saja menggelar rapat pleno…

16 hours ago

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

18 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

18 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

18 hours ago