Categories: NasionalSport

Olimpiade Tokyo 2020: Greysia Polii/Apriyani Kemas Kemenangan Perdana

Olimpiade Tokyo 2020: Greysia Polii/Apriyani Kemas Kemenangan Perdana

KalbarOnline.comGanda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengemas kemenangan perdana di fase grup Olimpiade Tokyo 2020. Kemenangan ini berhasil diraih Greysia Polii/Apriyani dari pasangan Malaysia Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean dua gim langsung 21-14, 21-17.

Bertanding di Mushashino Forest Plaza pada Sabtu (24/7) pagi, Greysia Polii/Apriyani sempat tertekan di awal-awal gim pertama. Permainan menyerang dan smes-smes keras Chow/Lee cukup merepotkan mereka di Olimpiade Tokyo 2020 itu.

Tapi dengan kesabaran dan permainan taktis, Greysia Polii/Apriyani akhirnya menemukan celah dari permainan pasangan Malaysia. Usai tertinggal 3-7, Greys/Apri menyalip di interval dengan keunggulan 11-10.

Setelah itu, praktis gim pertama menjadi milik Greysia Polii/Apriyani. Di gim kedua walau terjadi kejar-mengejar angka, Greysia Polii/Apriyani sudah memegang kendali permainan.

“Kami kalah di pertemuan terakhir dari mereka tapi tadi kami sudah siap untuk ini. Siapa pun yang paling siap, dia yang akan menang,” kata Greysia usai pertandingan di Olimpiade Tokyo 2020.

“Kami di awal masih mencari-cari pola permainan. Mengingat apa yang terjadi di pertemuan terakhir. Setelah dapat polanya, itu yang kita fokuskan dan akhirnya mereka susah balikin permainannya,” lanjutnya.

Page: 1 2

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

10 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

12 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

12 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

12 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

14 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

14 hours ago