Categories: KesehatanNasional

Pasien Isoman Wajib Tahu Kadar Saturasi Oksigen Normal

Pasien Isoman Wajib Tahu Kadar Saturasi Oksigen Normal

KalbarOnline.com – Pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) wajib secara rutin memantau kadar saturasi oksigen normal untuk memastikan kondisi mereka.

Pengecekan kadar oksigen dalam darah ini bisa dilakukan dengan menggunakan alat oximeter.

Caranya mudah, cukup meletakkan ujung jari pada alat berbentuk penjepit ini, dan sensor akan menampilkan angka saturasi oksigen pasien.

Baca Juga:

Oksigen dari Batam dan Malaysia Tiba di Kalbar Besok

Kadar saturasi oksigen normal menunjukkan organ tubuh seperti paru, jantung dan sistem peredaran darah bekerja dengan baik.

Bagi pasien isoman, ini artinya kondisinya masih tergolong stabil dan belum perlu dibawa ke rumah sakit.

Lalu berapa kadar saturasi oksigen normal untuk pasien isoman?

  • 95-100 : Pasien dalam kondisi baik
  • 93-94 : Pasien perlu berbaring untuk meningkatkan kadar oksigen
  • <92 : Pasien perlu ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dari dokter
  • <80 : Pasien perlu menggunakan ventilator

Nilai saturasi oksigen yang berada di bawah 94 disebut dengan hipoksia atau kekurangan oksigen.

Dalam keadaan ini, kita membutuhkan bantuan oksigen agar tubuh dapat berfungsi dengan normal.

Kondisi ini bahkan sangat berisiko bagi keselamatan pasien, sehingga tidak boleh dibiarkan.

Pastikan untuk membawa pasien isoman ke layanan kesehatan terdekat agar mendapatkan pertolongan ahli.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

7 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

7 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

9 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

9 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

11 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

11 hours ago