Categories: NasionalTips

Resep Tongseng Sapi Dengan Santan Menu Santapan di Hari Raya Idul Adha

Resep Tongseng Sapi Dengan Santan Menu Santapan di Hari Raya Idul Adha

KalbarOnline.comSiapa tak kenal menu tongseng. Makanan berkuah dengan bumbu yang cukup sederhana tapi menggoda lidah.

Di hari raya Idul Adha ini, anda bisa memasak daging sapi atau kambing kurban anda dengan olahan tongseng.

Tongseng sendiri ada dua macam. Yang memakai santan dan tidak.

Untuk tongseng dengan santan, ini merupakan resep yang banyak digunakan orang jika ingin membuat tongseng yang menggunakan santan. Resep ini menghasilkan tongseng dengan perpaduan rasa pedas, manis, gurih, juga segar.

Pertama, persiapkan bahan-bahan seperti yang ada pada daftar di bawah ini.

Bahan:

1 kilogram daging sapi (potong dadu kecil)

kol, daun bawang, tomat secukupnya

1 bungkus santan instan (bebas)

Bumbu halus:

14 siung bawang merah

7 siung bawang putih

1 buah cabai (jika suka pedas boleh ditambah sesuai selera)

2 butir kemiri

1 ruas kunyit

Merica dan ketumbar secukupnya

1 ruas lengkuas (geprek)

1 buah serai (geprek)

1 lembar daun jeruk

4 lembar daun salam

2 sdm kecap manis

Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya

Minyak untuk menumis secukupnya

Air secukupnya

Cara membuat:

Untuk langkah awal, panaskan minyak, tumis bumbu halus dan lengkuas geprek sampai harum dan matang. Kemudian masukkan daun salam, daun jeruk, serai.. Jika sudah matang beri sedikit air agar tidak gosong. Bumbui sesuai selera.

Lalu masukkan daging yang sudah dicuci bersih, kemudian aduk rata. Kecilkan api agar bumbu meresap ke daging dan masak sampai daging empuk.

Jika sudah empuk tambahkan air dan tes rasa. Lalu tambahkan santan instan. Aduk rata. Jika sudah mendidih matikan api.

Untuk kol, tomat dan daun bawang hendaknya ditambahkan saat akan dimakan saja, biar masih fresh. Ambil sedikit dipanci kecil lalu tambahkan kol, irisan tomat dan daun bawang. Jika suka pedas boleh tambahkan cabe rawit. Gimana? selain lezat, sajian tongseng dengan santan ini mudah dipraktekkan bukan?. Kuy gas…

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

15 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

15 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

16 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

19 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

19 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

20 hours ago