Categories: Nasional

FIFGROUP Tebar Kurban 373 Kambing dan Tiga Sapi di 235 Titik se-Indonesia

FIFGROUP Tebar Kurban 373 Kambing dan Tiga Sapi di 235 Titik se-Indonesia

KalbarOnline.com – Dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 2021, PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan bagian dari Astra Financial dan juga salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, berkomitmen untuk terus hadir bagi masyarakat dengan menyalurkan Dana Sosial Syariah untuk pembelian hewan kurban yang diserahkan kepada masyarakat yang ada di sekitar kantor pusat dan cabang.

Hari Raya Idul Adha jatuh pada tanggal 10 Djulhijjah penanggalan hijriyah atau hari Selasa, 20 Juli 2021, di mana semua umat islam disunnahkan untuk dapat berkurban sabagai wujud pengikhlasan atas sebagian harta dan materi yang dimiliki untuk kegiatan sosial dalam bentuk menyembelih hewan kurban.

FIFGROUP Cabang Mempawah menyerahkan hewan kurban satu ekor kambing yang berlokasi di Masjid Sabilul Muttaqin Sungai Pinyuh pada 19 Juli 2021. Hewan kurban diserahkan langsung oleh Kepala Cabang FIFGROUP Nahnu Hidayatulloh kepada Wakil takmir masjid Bp Jaka  dengan menerapkan protokol kesehatan ketat yang telah ditetapkan dan dianjurkan oleh perusahaan serta pemerintah Indonesia.

Kepala Cabang FIFGROUP Nahnu mengatakan, FIFGROUP selaras dengan misinya untuk membawa kehidupan yang lebih baik untuk masyarakat tentu terus berupaya hadir kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Kami sungguh berharap penyaluran hewan kurban ini dapat memberi manfaat terlebih di masa pandemi Covid-19,” kata dia.

Program tebar kurban FIFGROUP 2021 dilaksanakan di 235 titik cabang dari Sabang sampai Merauke dengan total 369 ekor kambing setara dengan nominal Rp 1,107 miliar. Sasaran dari hewan kurban ini adalah masyarakat yang berada di sekitar kantor cabang FIFGROUP.

Seremoni Penyerahan Hewan Kurban

Seremoni tebar kurban FIFGROUP sendiri dilakukan pada Rabu, 21 Juli 2021 dan berlokasi di Menara FIF, Jakarta dengan dihadiri oleh Chief Executive Officer (CEO) FIFGROUP Margono Tanuwijaya; Human Capital, General Support, & Corporate Communication Director Esther Sri Harjati; Advisor Astra Financial & FIFGROUP R. Soetjahja Nugroho; Amitra Financing Division Head Inung Widi Setijadi; serta Chief of Corporate Communication & Corporate Social Responsibility (CSR) Yulian Warman.

Secara keseluruhan, hewan kurban yang disalurkan mencapai Rp1,2 miliar berasal dari Dana Sosial Syariah dengan rincian tiga ekor sapi dan 373 ekor kambing, di mana satu ekor sapi disumbangkan untuk masyarakat di sekitar Kecamatan Cilandak, satu ekor sapi disumbangkan ke Masjid Al Ikhsan, 1 ekor sapi disumbangkan untuk masyarakat sekitar FIFGROUP. Kemudian satu ekor kambing untuk Polsek Cilandak dan 1 ekor kambing untuk Koramil Cilandak.

Margono mengatakan, pihaknya bersyukur, di usianya yang ke-32 tahun, FIFGROUP diberi kesempatan dan berkah untuk dapat berbagi hewan kurban.

“Saya berharap, program ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang berada di sekitar kantor cabang FIFGROUP. Semoga apa yang dilakukan hari ini dapat membantu masyarakat khususnya di masa pandemi Covid-19,” harapnya. (*)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago