Categories: Ketapang

Batalyon A Kompi 4 Pelopor Ketapang Disinfeksi Pasar

Batalyon A Kompi 4 Pelopor Ketapang Disinfeksi Pasar

KalbarOnline, Ketapang – Batalyon A Kompi 4 Pelopor Ketapang melakukan penyemprotan cairan disenfektan ramah lingkungan di kawasan jalan Merdeka dan Ahmad Yani Ketapang, Selasa (13/7/2021) pagi.

Penyemprotan yamg dilakukan di kawasan pasar kota Ketapang itu dilakukan sebagai bagain dari upaya Polri dalam penanganan kasus Covid-19 di Kabupaten Ketapang yang beberapa hari terakhir mulai melonjak.

Komandan Kompi (Danki) Batalyon A Kompi 4 Pelopor Ketapang, IPTU E. Zalukhu mengatakan kalau cairan disinfektan yang disemprotkan pihaknya itu merupakan cairan   ramah lingkungan yang biasa disebut Eco Enzyme.

“Eco Enzyme merupakan cairan disinfektan yang berasal dari fermentasi dari bahan organik, seperti sayuran dan buah-buahan yang aman bagi kesehatan, namun ampuh membunuh virus,” ujarnya.

Penyemprotan disinfektan di kawasan pasar lama Kota Ketapang ini juga merupakan upaya pihak kepolisan dalam membantu pemerintah daerah untuk melawan pandemi Covid-19.

IPTU E. Zalukhu juga mengimbau seluruh elemen masyarakat agar dapat bergotong royong dalam melawan Covid-19 dengan mematuhi anjuran pemerintah dan menerapkan protokol kesehatan.

“Setiap elemen masyarakat, dengan semangat giatnya melakukan penanganan, termasuk juga kesadaran masyarakat mematuhi protokol kesehatan 5 M, ini untuk kesehatan kita bersama,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago