Categories: Kapuas Hulu

Bis Damri Jurusan Pontianak-Putussibau Kecelakaan: Penumpang Selamat

Bis Damri Jurusan Pontianak-Putussibau Kecelakaan: Penumpang Selamat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bis Damri jurusan Pontianak-Putussibau mengalami kecelakaan di ruas jalan nasional Lintas Selatan Kecamatan Kalis wilayah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB, dini hari Senin (5/7/2021) ketika Bis Damri dari arah Pontianak hendak ke Putussibau. Bagian depan bis nyungsep ke bawah di tepi jembatan.

“Bis Damri mengalami kecelakaan tunggal membawa penumpang dari arah Pontianak menuju Putussibau, informasi sementara penumpang selamat hanya saja belum kami dapatkan jumlah penumpang,” kata Kapolres Kapuas Hulu melalui Kasat Lantas Polres Kapuas Hulu, IPTU Doni, Senin, 5 Juli 2021.

Doni menyampaikan, saat ini Anggota Lantas Polres Kapuas Hulu sedang berada di tempat kejadian perkara.

“Anggota kami masih berada di TKP, namun informasi sementara Bis Damri mengalami kecelakaan tunggal, untuk penyebab dan kronologis kejadian masih kami selidiki,” jelas Doni. (Antara)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Pastikan Kesejahteraan Para Guru di Kalbar Terpenuhi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya memperhatikan…

10 hours ago

Sinergitas Bersama BNN dan Pemprov Kalbar, Putus Mata Rantai Narkoba

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI), Marthinus Hukom melaksanakan audiensi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Bupati Ketapang dan KKU Lebih Serius Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson meminta kepada Bupati Ketapang dan Pj…

10 hours ago

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

12 hours ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

16 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

17 hours ago