Categories: Landak

Bupati Karolin Ingatkan PKK Wajib Promosikan Produk Khas Landak

Bupati Karolin Ingatkan PKK Wajib Promosikan Produk Khas Landak

KalbarOnline, Landak – Bupati Landak, Karolin Margret Natasa memberikan bantuan kepada PPK Desa Hilir Tengah dalam upaya meningkatkan dan memanfaatkan panganan khas Kabupaten Landak dengan didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Landak, Camat Ngabang, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Ngabang, Kepala Desa Hilir Tengah dan Ketau Tim Penggerak PKK Desa Hilir Tengah yang bertempat di Kantor Desa Hilir Tengah, rabu (30/06/21).

Bantuan berupa alat-alat pembuatan kue tersebut merupakan bantuan dari PKK Provinsi Kalimantan Barat ini diberikan kepada kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) We’ Ola Tim PKK Desa Hilir Tengah yang diharapkan dapat mengembangkan produk-produk unggulan dari UP2K We’Ola.

“Ini diberikan agar UP2K We’ Ola dapat membuat produk makanan ataupun kue yang mendapatkan hasil yang bisa diterima masyarakat luas, bahkan bisa masuk ke pasar modern. Dengan bantuan ini kita bisa meningkatkan kualitas produk-produk panganan khas Kabupaten Landak,” ucap Karolin.

Selain itu, Bupati Karolin mengingatkan dalam persaingan dagang sudah barang tentu diperlukan kualitas dan ciri khas yang mampu bersaing di pasaran, serta kemasan dan harga yang menarik.

“Saya contohkan makanan ringan yang terbuat dari keladi itu kan banyak, tetapi bagimana kita di Kabupaten Landak membuat olahan dari keladi bisa berbeda dari produk-produk yang ada di tempat lain, sehingga di pasaran produk kita memiliki ciri khas tersendiri,” terang Karolin.

Bupati Karolin juga berpesan kepada PKK Kabupaten Landak untuk dapat membantu UP2K ataupun kelompok-kelompok yang menjual makanan khas Kabupaten Landak agar dapat dipromosikan melalui PKK.

“Saya berpesan kepada PKK untuk dapat membantu UKM kita dalam mempromosikan produk-produk mereka, misalny PKK bisa menjalin kerjasama kepada Indomaret, alfamart ataupun pasar modern lainnya, sehingga produk-produk dari Kabupaten Landak bisa terjual di sana,” pesan Karolin.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

5 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

5 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

5 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

5 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

6 hours ago