Categories: Sekadau

20 Personel Polres Sekadau Jalani Upacara Kenaikan Naik Pangkat Raport

20 Personel Polres Sekadau Jalani Upacara Kenaikan Naik Pangkat Raport

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau menggelar upacara Korp Raport dalam rangka pengesahan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari sebelumnya, Jumat 2 Juli 2021.

Sekitar 20 personel dinyatakan naik pangkat TMT 1 Juli 2021. Rinciannya, 1 personel dari Aipda ke Aiptu, 6 personel dari Bripka ke Aipda, 6 personel dari Brigadir ke Bripka dan 7 personel dari Briptu ke Brigadir.

Selaku Inspektur Upacara, Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko mengingatkan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hak, namun sebuah penghargaan atas kinerja dan penilaian tingkah laku yang baik dalam pelaksanaan tugas pada periode tertentu.

Kapolres mengharapkan, kenaikan pangkat yang telah diraih bisa menambah kebanggaan maupun kebahagiaan dalam karir dan keluarga.

Oleh karena itu, dalam bekerja dan bertingkah laku hendaknya sesuai ketentuan perundang-undangan agar tidak terjadi kesalahan dalam tugas kedepan yang tentunya semakin berat dan banyak tantangan.

Masih dalam semangat hari Bhayangkara ke-75, seluruh personel hendaknya mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.

Selepas upacara, personel yang naik pangkat disiram air menggunakan kendaraan water canon. Ini merupakan tradisi dan simbol bahwa seiring naiknya pangkat maka semakin berat tanggungjawab yang diemban.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

12 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

15 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

15 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

15 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

15 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

15 hours ago