Categories: HeadlinesPontianak

Edi Kamtono Targetkan Waterfront Kapuas Indah-Senghie Selesai 2022

Edi Kamtono Targetkan Waterfront Kapuas Indah-Senghie Selesai 2022

Waterfront Sungai Kapuas Landmark Perpaduan Zaman Dulu dan Modern

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono meninjau perkembangan pembangunan waterfront Kapuas Indah hingga ke Pelabuhan Senghie. Berjalan kaki dari waterfront dekat ferry penyeberangan hingga Pelabuhan Senghie, Edi didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pontianak, Firayanta menyusuri sepanjang waterfront.

“Untuk waterfront saya sangat intens memantau progres pengerjaannya karena ini akan menjadi salah satu ikon dan landmark Kota Pontianak perpaduan zaman dulu dan modern,” ujarnya saat meninjau waterfront, Kamis (1/7/2021).

Pembangunan waterfront ini diharapkan akan merubah wajah Kota Pontianak menjadi lebih baru dan menarik, terutama di tepian Sungai Kapuas. Edi menyebut, waterfront yang tengah dikerjakan pembangunannya sepanjang 1,2 kilometer. Hingga kini progres pengerjaannya baru mencapai 35 persen.

“Kita targetkan selesai pada 2022 mendatang. Pengerjaan waterfront secara multiyears dengan anggaran dari APBD Pemkot Pontianak,” terangnya.

Pembangunan waterfront akan terkoneksi dengan waterfront yang sudah ada saat ini. Dengan adanya waterfront ini masyarakat bisa berjalan kaki melihat keindahan Sungai Kapuas dari Taman Alun Kapuas hingga ke Gang Kamboja.

“Kita akan teruskan lagi pengerjaan waterfront ini hingga ke Kampung Bansir,” sebutnya.

Untuk mendukung pembangunan waterfront tersebut, ruko-ruko di tepian Sungai Kapuas yang terkena pembangunan waterfront akan terpotong sekira lima meter untuk penataan. Ruko-ruko itu akan menghadap ke Sungai Kapuas. Jadi tidak lagi membelakangi sungai. Selain itu, akan ada spot-spot menarik untuk tempat berfoto yang Instagramable. Kemudian waterfron akan dipercantik dengan beberapa spot taman, lampu dan ampiteater untuk aktivitas masyarakat berkreasi.

“Waterfront bisa menjadi pusat aktivitas masyarakat untuk melakukan kreatifitas,” pungkasnya. (J)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

36 mins ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

37 mins ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

1 hour ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

1 hour ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

3 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

4 hours ago