Categories: HeadlinesNasional

Arsjad Rasjid Bakal Disahkan Jadi Ketum Kadin Indonesia di Munas Kendari

Arsjad Rasjid Bakal Disahkan Jadi Ketum Kadin Indonesia di Munas Kendari

KalbarOnline, Nasional – Arsjad Rasjid bakal ditetapkan sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia. Penetapan itu akan disahkan pada Musyawarah Nasional (Munas) Kadin Indonesia di Kendari pada 30 Juni – 1 Juli 2021.

Sebelum Munas dilaksanakan, Kadin telah bermufakat untuk mengangkat Arsjad Rasjid sebagai Ketua Umum Kadin dan Anindya Bakrie sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin.

“Tentunya ini akan dibawa ke Munas untuk direalisasikan dengan AD/ART. Tapi itu kesepakatan yang baru saja tercapai dan kita sampaikan kesepakatan ini yang secara tertulis kepada Bapak Presiden,” kata Ketum Kadin Indonesia, Rosan P Roeslani saat konferensi pers virtual, Senin (28/6/2021).

Dia mengakui, dinamika pemilihan calon Ketua Umum Kadin cukup tinggi namun tetap kondusif. Ketiganya termasuk Rosan juga terus bertemu membicarakan pilihan terbaik untuk Kadin termasuk di masa mendatang.

Hasilnya, Kadin memilih jalan mufakat untuk menetapkan Arsjad Rasjid sebagai Ketum Kadin Indonesia dan Anindya Bakrie sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia. Rosan mengungkapkan bahwa Kadin Indonesia akan terus bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah serta saling mendukung terutama di masa pandemi Covid-19.

Presiden Joko Widodo sendiri, diungkapkan Rosan, bakal menghadiri Munas di Kendari akhir pekan nanti. Dia memastikan bahwa Munas akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

28 mins ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

2 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

3 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

3 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

3 hours ago