Categories: HeadlinesPontianak

DPC PDI Perjuangan se-Kalbar Usulkan Lasarus sebagai Calon Gubernur 2024

DPC PDI Perjuangan se-Kalbar Usulkan Lasarus sebagai Calon Gubernur 2024

KalbarOnline, Pontianak Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan se-Kalimantan Barat kompak mengusulkan Ketua Komisi V DPR RI Lasarus sebagai Calon Gubernur Kalimantan Barat pada Pilgub 2024 mendatang. Usulan itu mengemuka pada saat Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDI Perjuangan se-Kalimantan Barat.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pontianak, Satarudin menyatakan bahwa dari 14 DPC se-Kalbar, tidak ada satu pun DPC yang menolak untuk mengusung Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar itu untuk maju sebagai Calon Gubernur pada Pilkada serentak 2024 mendatang. Usulan tersebut, lanjut dia, juga akan dibacakan oleh seluruh DPC di Kalbar pada saat Rapat Kerja Daerah (Rakerda) PDI Perjuangan, akhir Juni nanti.

“Kami sepakat mengusulkan Pak Lasarus sebagai Calon Gubernur Kalimantan Barat di 2024. Ini kesepakatan 14 kabupaten/kota. Itulah rekomendasi 14 kabupaten/kota yang telah disampaikan melalui Rakercab dan diteruskan ke DPD. Usulan ini juga akan disampaikan pada saat Rakerda. Kami akan bacakan pada saat Rakerda nanti bahwa mencalonkan Lasarus sebagai Cagub Kalbar 2024,” tegas Satarudin saat dijumpai di Hotel Golden Tulip Pontianak, Minggu (20/6/2021).

Senada dengan Satarudin, Ketua DPC PDI Perjuangan Landak, Herculanus Heriadi dan Ketua DPC PDI Perjuangan Kubu Raya, Agus Sudarmansyah juga melontarkan pernyataan serupa. Mereka mendukung Lasarus untuk maju di Pilkada Kalbar 2024. Keduanya kompak menyebut Lasarus sebagai kader terbaik PDI Perjuangan dan sudah banyak berbuat untuk kemajuan Kalimantan Barat.

“Yang jelas, kami dari 14 kabupaten/kota mendukung Pak Lasarus menjadi Cagub Kalbar 2024. Beliau kader terbaik partai dan jasanya sudah terlampau banyak untuk Kalimantan Barat ini,” ucap Heriadi.

“Untuk konteks lokal daerah, khususnya Kalbar, dengan melihat prestasi, kinerja, kemampuan, dan kapasitas Bapak Lasarus, sejauh ini beliau telah berbuat banyak untuk Kalbar. Kami melihat beliau salah satu putra terbaik di Kalbar. Maka, kami sepakat di Rakercab ini, Pak Lasarus satu-satunya kader terbaik untuk diusung menjadi Calon Gubernur Kalimantan Barat,” ungkap Agus Sudarmansyah yang juga menjabat Ketua DPRD Kubu Raya tersebut.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

4 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

5 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

5 hours ago