Gubernur Sutarmidji Lantik Satono-Rofi

Gubernur Sutarmidji Lantik Satono-Rofi

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji resmi melantik Satono-Fahrur Rofi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih hasil Pilkada serentak 2020 di Balai Petitih, Kantor Gubernur Kalbar, Senin (14/6/2021).

Pelantikan yang turut disaksikan oleh Wakil Gubernur, Sekda serta Forkopimda Kalbar itu dilaksanakan secara terbatas dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji saat melantik Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih, Satono – Fahrur Rofi (Foto: Fai)

“Alhamdulillah proses pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sambas sudah kita laksanakan. Setelah menunggu cukup lama enam bulan, Pak Satono dan Pak Rofi bisa dilantik hari ini,” ujar Midji mengawali sambutannya.

Dia berharap, Satono dan Rofi bisa melanjutkan hal-hal baik yang dikerjakan di masa kepemimpinan Atbah-Hairiah.

“Pergantian kepemimpinan di daerah atau di mana pun, bukan berarti menghilangkan atau membuat model baru sendiri dalam keberlanjutan pembangunan satu daerah, tapi bagaimana Pak Bupati bisa menyesuaikan dengan visi misi dan RPJMD tapi tidak menghilangkan atau mengubah semuanya,” pesannya.

“Saya harap ada hal-hal yang perlu ada penekanan-penekanan sehingga Sambas kedepannya bisa semakin baik,” pungkasnya.

Pelantikan ini turut dihadiri Atbah Romin Suhaili dan Hairiah sebagai Bupati dan Wakil Bupati masa jabatan 2016-2021. Tampak pula hadir sejumlah pejabat Forkopimda Sambas.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

2 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

9 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

9 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

19 hours ago