Categories: Sekadau

Jembatan Gantung di Nanga Kiungkang Sekadau Ambruk

Jembatan Gantung di Nanga Kiungkang Sekadau Ambruk

KalbarOnline, Sekadau – Jembatan gantung di Desa Nanga Kiungkang, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau ambruk diakibatkan kayu galang penahan kawatnya yang rapuh. Hal ini dibenarkan Kades Nanga Kiungkang, Ansri saat dijumpai wartawan, Rabu (2/6/2021).

Ansri mengatakan, jembatan yang memiliki panjang sekitar 75 meter, lebar 1 meter dan memiliki tinggi sekitar 10 meter itu dibangun tahun 2012.

Jembatan gantung itu miring ketika ada warga melintas di jembatan tersebut.

“Saat itu warga lewat jembatan mau ke arah gereja di seberang, pas sampai ke seberang jembatan tiba-tiba jembatan miring. Untungnya tidak ada korban,” ujar Kades.

Diketahui ada dua jembatan gantung di desa Nanga Kiungkang yang menghubungkan ke beberapa desa lainnya seperti Nanga Kiungkang, Sungai Lawak dan Tapang Tingang.

Dengan miringnya jembatan tersebut, masyarakat saat ini beralih menggunakan jembatan lama yang pada tahun sebelumnya baru selesai direhabilitasi.

“Iya masih bisa lewat jembatan yang lama yang sebelumnya kita rehab tahun lalu. Jadi tidak terputus akses transportasinya. Semoga kejadian ini dapat perhatian dari pemerintah,” harap Kades.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

5 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

5 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

6 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

6 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

8 hours ago