Categories: Ketapang

Kodim 1203/Ktp Buka Pendaftaran Secaba PK Tahun 2021

Kodim 1203/Ktp Buka Pendaftaran Secaba PK Tahun 2021

KalbarOnline, Ketapang – Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) membuka kesempatan kepada putra-putri Indonesia di wilayah Kodim 1203/Ktp yang ingin menjadi prajurit TNI AD.

Pasalnya perekrutan Prajurit Karir (PK) TNI AD untuk Sekolah Calon Bintara (Secaba) PK Tahun 2021 kembali digelar Makodim 1203/Ktp yang terletak di Jalan S Parman, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang.

Pendaftaran Secaba PK Tahun 2021 secara online dibuka sejak tanggal 1 Januari 2021 hingga pendaftaran ulang dan validasi Tanggal 24 sampai Tanggal 28 Agustus 2021 mendatang.

“Untuk menjadi seorang Prajurit TNI-AD, para calon peserta harus memenuhi berbagai persyaratan, baik persyaratan kesehatan, kemampuan fisik, maupun kelengkapan adminitrasi,” ujar Pasi Pers Kodim 1203/Ktp Letda Inf Paulus, Kamis (27/05/2021).

Untuk itu, ia menyebut bagi yang yang saat ini berkeinginan mengikuti seleksi menjadi seorang prajurit TNI AD sudah harus mempersiapkan diri, baik persiapan kesehatan, persiapan fisik, maupun persiapan mental.

“Karena tiga faktor itulah yang akan nenopang kemampuan adik-adik dalam mengikuti seleksi,” ungkapnya.

Sementara Dandim 1203/Ktp, Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta berharap animo masyarakat di wilayah Kodim 1203/Ktp terus meningkat untuk mengikuti pendaftaran Secaba PK 2021 ini.

“Untuk itu saya perintahkan Babinsa segera menginformasikan kepada masyarakat binaanya masing-masing, khususnya calon pendaftar yang lokasinya jauh dari informasi,” tandasnya. (Adi LC/Pendim 1203)

Adi Liang Chi

Leave a Comment
Share
Published by
Adi Liang Chi

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago