Categories: HeadlinesKetapang

Tabrakan Dua Motor, Seorang Pengunjung Pantai Pasir Putih Ketapang Tewas

Tabrakan Dua Motor, Seorang Pengunjung Pantai Pasir Putih Ketapang Tewas

KalbarOnline, Ketapang – Tabrakan antara dua sepeda motor terjadi di lokasi Pantai Pasir Putih yang terletak di Dusun Sungai Gantang, Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Senin (17/5/2021) siang.

Dalam peristiwa itu, seorang pengendara yang merupakan pengunjung pantai tewas di lokasi kejadian.

Kapolres Ketapang, AKBP Wuryantono melalui Kapolsek Kendawangan, IPTU Indrawan Wira Saputra membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.10 Wib antara sepeda motor Vixion yang dikendarai oleh M. Sukandi (17) berboncengan dengan Dimas Aditya (15) dengan sepeda motor WR yang dikendarai oleh Rino Pristiyo (18).

“TKP-nya di dalam lokasi pesisir pantai pasir putih bukan jalan umum,” ujar IPTU Indrawan Wira Saputra dalam keterangannya, Senin (17/5/2021).

Menurut IPTU Indrawan Wira Saputra, tabrakan antara dua sepeda motor itu bermula saat sepeda motor yang dikendarai oleh Rino melaju di pesisir pantai dengan kecepatan tinggi, tak lama kemudian dari arah berlawanan datang sepeda motor yang dikendarai oleh M. Sukandi berboncengan dengan Dimas Aditya.

Dikarenakan sama-sama dengan kecepatan tinggi, tabrakan antara kendaraan Rino dan Sukandi pun tak terhindarkan.

Akibat peristiwa itu, kata IPTU Indrawan Wira Saputra, Sukandi meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara itu, Dimas Aditya yang diboncengnya dan Rino mengalami luka-luka.

“Untuk korban meninggal dunia masih di Puskesmas Kendawangan menunggu orang tua atau keluarga untuk mengambil jenazahnya. Untuk korban yang luka berat akan dirujuk ke RSUD dr Agoesdjam Ketapang,” ucap dia.

Saat ini, sepeda motor milik korban telah diamankan di Mapolsek Kendawangan. Pihaknya juga mengimbau kepada pengunjung Pantai Pasir Putih Kendawangan untuk tidak melakukan kebut-kebutan sepeda motor sehingga membahayakan pengunjung lain. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago