Categories: Internasional

Senator DPD RI Serukan Umat Muslim Indonesia Qunut Nazilah Doakan Palestina

Senator DPD RI Serukan Umat Muslim Indonesia Qunut Nazilah Doakan Palestina

KalbarOnline, Internasional – Senator DPD RI asal Aceh, HM Fadhil Rahmi menyerukan seluruh umat Islam khususnya di Aceh menggelar Qunut Nazilah bagi para pejuang di Palestina.

“Yang paling bisa dan nyata kita lakukan sekarang adalah membaca Qunut Nazilah untuk mendukung perjuangan saudara kita di Palestina,” kata Fadhil Rahmi di Banda Aceh, Sabtu.

Seperti diketahui, saat ini Israel terus mengepung Jalur Gaza Palestina sejak sepekan terakhir. Banyak warga Jalur Gaza yang menjadi korban selama pengempuran terjadi, tidak sedikit yang kehilangan nyawa dan terluka.

“Kekuatan kita selaku muslim adalah doa. Semoga pengempuran segera berakhir dan umat Islam diberi kemenangan,” ujar wakil ketua Komite III DPD RI ini.

Fadhil juga mengecam keras Israel yang terus mengintimidasi umat muslim di Gaza. Dirinya berharap Organisasi Kerjasama Islam (OKI), Liga Arab dan Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) turun tangan menghentikan pertikaian tersebut.

“Pemimpin negara negara muslim juga perlu bersikap. Sekali lagi, mari kita gelar Qunut Nazilah untuk warga di Palestina,” katanya.

Qunut Nazilah adalah doa yang dibaca dalam salat fardu, yaitu setelah rukuk atau iktidak pada rakaat terakhir. Qunut ini dibaca khususnya untuk menangkal malapetaka, musibah dan bencana agar segera keluar dari keburukan tersebut.

 

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

3 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

4 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

23 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago