Categories: Sekadau

Kapolda Kalbar Kunjungi Polsek Nanga Mahap, Sampaikan Arahan Covid dan Penindakan PETI

Kapolda Kalbar Kunjungi Polsek Nanga Mahap, Sampaikan Arahan Covid dan Penindakan PETI

KalbarOnline, Sekadau – Kapolda Kalbar, Irjen Pol R. Sigid Tri Hardjanto berkunjung ke Polsek Nanga Mahap, Sabtu (8/5/2021). Turut hadir dalam kegiatan Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko beserta pejabat utama serta personel Polsek Nanga Mahap guna mendengar langsung arahan Kapolda Kalbar.

Dalam kondisi darurat pandemi, Kapolda Kalbar berpesan agar seluruh personel Polres Sekadau tetap menjaga disiplin protokol kesehatan meskipun sudah menjalankan program vaksinasi.

“Kita bisa belajar banyak dari peristiwa yang terjadi di India, dimana awalnya terjadi penurunan kasus Covid-19 yang membuat warganya terlena, hingga terjadi ledakan kasus yang sangat tinggi,” terang Kapolda Kalbar.

Terkait permasalahan PETI, Kapolda menjelaskan perlu adanya langkah komprehensif sehingga dapat menghasilkan solusi yang permanen, bukan hanya sekedar penegakan hukum. “Perlu kerjasama dengan stakeholder lainnya,” jelasnya.

Menjelang Idul Fitri 1442 H, Kapolda menekankan kembali kebijakan pemerintah untuk menunda mudik dalam rangka mencegah penyebaran maupun penularan Covid-19.

Dalam hal ini, Kapolda menghendaki adanya koordinasi dengan Satgas Covid-19 dalam penegakan disiplin protokol kesehatan, menekan laju penyebaran pandemi.

“Tetap semangat dalam bertugas, jaga selalu kesehatan, hindari pelanggaran yang dapat mencemarkan Institusi serta syukuri apa yang telah Tuhan karuniakan kepada kita,” pesan Kapolda pada akhir arahannya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago