Categories: Kapuas Hulu

Kroscek Data Kebutuhan Pembangunan Perbatasan

Kroscek Data Kebutuhan Pembangunan Perbatasan

Cornelis Reses ke Perbatasan RI-Malaysia di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Anggota Komisi II DPR RI sekaligus Anggota Badan Anggaran dan Badan Pengawas Perbatasan DPR RI, Cornelis menuturkan, selaku anggota DPR-RI, pihaknya memiliki cukup banyak tanggungjawab yang diemban. Di mana dalam pemerintahan, terdapat 16 mitra kerja. Hal tersebut ia katakan saat reses ke-IV tahun sidang 2020-2021, di wilayah Perbatasan RI-Malaysia, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Kamis (22/4/2021).

“Reses ini sama dengan Rapat Dengar Pendapat (RDP), yang kali ini khusus di daerah Perbatasan RI-Malaysia, yang merupakan bidang kerja kami. Kebutuhan di perbatasan yang saya dapat dari reses ini akan kami sampaikan ke Pemerintah Pusat (Pempus),” ujar Cornelis.

Anggota Fraksi PDI Perjuangan Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Barat 1 ini menjelaskan, pemulihan ekonomi merupakan keinginan Presiden RI, Joko Widodo. Oleh sebab itu, kata Cornelis, kawasan perbatasan harus membuat ekonomi masyarakat membaik.

“Perbatasan harus jadi aspek pemulihan ekonomi,” jelasnya.

Ditegaskan Cornelis, dirinya akan mengecek data yang ada terkait perbatasan, menyangkut kebutuhan pembangunan yang dibutuhkan sehingga saat menyusun anggaran, ada datanya.

“Kalau tidak ada data, saya sulit berjuang untuk penganggaran,” tegasnya.

Menurut Cornelis, dirinya sekedar mengambil sampel saja di wilayah perbatasan RI-Malaysia, khususnya di Provinsi Kalimantan Barat, dimana ada tiga kawasan perbatasan yang diambil sampelnya.

“Border ini ada, dengan tujuan untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat,” ungkapnya.

Adapun yang hadir dalam Reses ke-IV dari Drs. Cornelis, MH, yang bertempat di Aula Pasar Badau tersebut, dihadiri oleh Bupati Kapuas Hulu, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu, Kepala Divisi Keimigrasian, Kepala Kantor Imigrasi Putussibau, Kepala Balai Perhubungan Transportasi Darat dan Kepala Balai PUPR Wilayah Kalimantan Barat.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

7 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

23 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago