Categories: HeadlinesPontianak

Innalillahi, Ibunda Gubernur Sutarmidji Meninggal Dunia

Innalillahi, Ibunda Gubernur Sutarmidji Meninggal Dunia

KalbarOnline, Pontianak – Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, kabar duka menyelimuti keluarga besar Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Mulyadi. Ibundanya tercinta, Hj. Djaeda binti Said Lajim meninggal dunia di usianya yang ke-85 tahun, Sabtu (17/4/2021).

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji atas nama keluarga meminta maaf sebesar-besarnya jika semasa hidup ada perbuatan sang ibunda yang tidak berkenan. Midji juga mengucapkan terimakasih atas doa yang disampaikan semua pihak atas almarhumah ibundanya.

Gubernur Kalbar, Sutarmidji menaburkan bunga ke pusara Ibundanya Hj. Djaedah binti Said Lajim saat prosesi pemakaman sang Ibunda (Foto: Ist)

“Kami atas nama keluarga meminta maaf yang sebesar-besarnya jika dalam sehari-hari almarhumah ada yang tidak berkenan,” ucap Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji saat pemakaman Ibunda pada Sabtu (17/4/2021).

Menurutnya sang ibunda menderita penyakit struk dan asma.

“Kita tahu bagaimana perjuangan beliau (ibunda) untuk anak-anaknya semasa hidup,” pungkasnya.

Menurut Midji, sang Ibunda adalah sosok yang selalu menyemangatinya dalam meniti dan melakoni karier. Sekaligus sebagai penghilang rasa lelah dan penat.

Sang ibu pula, yang menurut dia, berperan besar dalam membentuk karakternya. Sosok yang ikhlas dan selalu memberikan ketenangan ketika sedang gundah. Ibunda di matanya, merupakan sosok segalanya.

Diketahui, Hj. Djaedah dimakamkan di TPU Gang Merak, Kelurahan Mariana, Kota Pontianak, Sabtu sore tadi. Almarhumah dimakamkan bersebelahan dengan makam almarhum suaminya, H.M Tahir Bin Abu Bakar yang wafat lebih dulu pada 2017 lalu.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago