Categories: Kapuas Hulu

PKL Depan Pasar Pagi Bakal Direlokasi ke Dogom Permai Pasca Lebaran

PKL Depan Pasar Pagi Bakal Direlokasi ke Dogom Permai Pasca Lebaran

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi Dan UKM dan Perdagangan Kabupaten Kapuas Hulu, Kasianus Kintoi mengatakan, pemindahan para pelaku usaha atau Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berada di Jalan Dipenegoro depan pasar pagi, akan dilaksanakan selepas hari raya Idul Fitri. Hal kemauan dari PKL itu sendiri, pihak dinas tentunya memenuhi sesuai dengan permintaannya.

“Memang Pasar Dogom Permai, tempat untuk memindahkan para pelaku usaha atau PKL sudah siap, baik itu untuk lapak atau kios-kios yang ada,” katanya saat ditemui di Putussibau, Rabu (14/4/2021).

Kintoi juga menyampaikan bahwa Pasar Dogom Permai fasilitasnya sudah lengkap, baik itu wc, air leding, pos, untuk anak menyusui serta fasilitas lainnya. Dengan begitu para pelaku usaha yang ada akan merasa nyaman dalam berjualan.

“Selain itu juga para pembeli akan merasa aman saat berbelanja,” ucapnya.

Kintoi mengharapkan, setelah PKL direlokasi, kondisi jalan yang ditempati para PKL untuk berjualan sebelumnya dapat lowong. Sehingga arus lalu lintas akan lancar, masyarakat juga dapat leluasa dan merasa nyaman melalui jalan tersebut.

“Karena kalau kita lihat sekarang ini, para pelaku usaha berjualan hampir separuh jalan, jadi kadang-kadang orang yang lalu lintas di jalur tersebut terganggu,” tandasnya.

Ishak KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Ishak KalbarOnline

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

47 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

52 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

24 hours ago