Categories: NasionalPontianak

KKP Tangkap Lima Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

KKP Tangkap Lima Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

KalbarOnline, Pontianak – Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia menangkap lima kapal motor nelayan asing berbendera Vietnam saat mencuri ikan di kawasan perairan Natuna, Kepulauan Riau.

“Kelima KM asing berbendera Vietnam itu, kami tangkap saat akan melakukan pencurian atau penangkapan ikan jenis cumi di laut Natuna utara, Kepulauan Riau,” kata Plt Dirjen PSDKP (Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan) Antam Novambar di Sungai Rengas, Senin kemarin.

Antanm menjelaskan, selain mengamankan lima KM asing tersebut, pihaknya juga mengamankan sebanyak 28 anak buah kapal (ABK).

“Saat ini kelima KM asing beserta 28 ABK-nya dibawa atau dititipkan untuk proses hukum selanjutnya di PSDKP Pontianak,” jelasnya.

Dia menambahkan, kelima KM nelayan asing berbendera Vietnam itu merupakan kapal khusus penangkap ikan cumi dan sudah sering mencuri ikan jenis cumi di laut Natuna utara dan diperkirakan sudah sekitar dua bulan lebih mencuri ikan di perairan Indonesia.

“Saat akan ditangkap kelima KM nelayan asing itu, terus mencoba kabur dengan cara menabrakkan kapal mereka ke kapal patroli gabungan,” ungkapnya.

Dia menambahkan, kelima KM nelayan asing dan anak buah kapal ini dititipkan di stasiun PSDKP Pontianak.

“Jika sudah berkekuatan hukum tetap maka rencananya KM ini akan dihibahkan ke nelayan lokal Indonesia,” kata dia.

Berdasarkan data dari KKP tercatat di tahun 2020 sebanyak 100 unit KM asing berhasil diamankan, kemudian tahun 2021 sudah sebanyak 72 unit KM nelayan yang diamankan, dari jumlah itu 12 unit KM diantaranya milik nelayan asing.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

48 mins ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

59 mins ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

1 hour ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

1 hour ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

1 hour ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

2 hours ago