Categories: Sekadau

KPU Sekadau Sosialisasikan PSU ke Organisasi Masyarakat

KPU Sekadau Sosialisasikan PSU ke Organisasi Masyarakat

KalbarOnline, Sekadau – KPU Sekadau menggelar sosialisasi Penghitungan Suara Ulang pada Pilkada Sekadau tahun 2020. Sosialisasi yang menghadirkan seluruh organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh adat ini sesuai dengan putusan MK Nomor: 12/PHP.BUP-XIX/2021, dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau tahun 2020, Selasa (6/4/2021).

Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban, mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan PSU di Sekadau, KPU Sekadau tidak ada menunda-nunda waktu untuk pelaksanaan PSU.

“Sebab kami melaksanakan PSU ini, berdasarkan surat dinas dari KPU RI,” kata Saban.

Saban menegaskan selain itu juga ada beberapa tahapan yang harus dilaksanakan mulai dari tahap persiapan, anggaran, logistik dan sosialisasi.

“Dan tahapan kegiatan sosialisasi pada hari ini juga sudah diatur KPU RI,” tegasnya.

Terkait dengan pelaksanaan PSU, kata Saban, akan dilaksanakan pada tanggal 12 sampai 16 April 2021. Dan untuk KPU Sekadau juga akan melaksanakan kegiatan simulasi untuk pelaksanaan Penghitungan Suara Ulang.

“Mulai dari kemarin KPU bersama Bawaslu menggelar sosialisasi,” tandasnya.

Seperti diketahui, Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan bahwa KPU Sekadau harus mengadakan Penghitungan Surat Suara Ulang (PSSU) di seluruh TPS di Kecamatan Belitang hilir. Hal ini sebagaimana diketahui dalam sidang MK RI dengan agenda pembacaan putusan perkara 12/PHP.BUP-XIX/2021 Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Sekadau tahun 2020 pada Jumat tanggal 19 Maret tahun 2021 lalu.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

1 hour ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

3 hours ago

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

7 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

9 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

9 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

9 hours ago