Categories: Kubu Raya

Bupati Muda Tinjau Normalisasi Saluran Air

Bupati Muda Tinjau Normalisasi Saluran Air

KalbarOnline, Kubu Raya – Guna menekan karhutla dan banjir, Pemerintah Kubu Raya mendatangkan excavator amphibi untuk melakukan pembersihan sungai, pembangunan saluran air yang memadai, serta normalisasi.

“Mengingat daerah ini memiliki banyak anak sungai dan parit sehingga diperlukan penanganan yang cepat, tepat, terukur dan berdampak agar sirkulasinya lancer,”ungkap Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan, Selasa (6/4/2021) usai melakukan peninjauan normalisasi excavator amphibi di wilayah Sungai Raya.

Muda mengatakan, selama ini selalu direpotkan dengan waktu dan anggaran yang terbatas,sehingga membuat gulma-gulma dan rumput yang ada di sungai menghambat kelancaran arus air.

“Ini terjadi hampir di semua kecamatan, seperti di Sungai Raya, Sungai Kakap, Sungai Ambawang dan kecamatan Rasau jaya termasuk juga di daerah lainnya,” kata Muda Mahendrawan.

Muda menuturkan, excavator amphibi ini sifatnya untuk membersihkan, sehingga dapat melancarkan arus air yang selama ini terhambat akibat tumpukan lumpur di sungai dan parit. Tak hanya itu, setelah dilakukan normalisasi, tentu dapat menyuburkan kebun masyarakat, seperti kopi, jahe, kelapa, pinang, pisang dan sebagainya.

“Seperti di Brembang, Jeruju Besar dan arah menuju ke desa Sungai Kupah. Termasuk juga parit di desa Sungai Rengas yang gulmanya menjalar sampai di tepi jalan,” tuturnya.

Dia menjelaskan, semua yang menghambat kelancaran arus air yang ada di sungai dan parit bisa dipercepat dengan menggunakan excavator amphibi ini.

“Tak hanya di parit, alat ini juga akan digunakan di sungai, karena excavator ini bisa mengapung di air, terutama sungai yang tersumbat,” jelas Muda.

Muda menambahkan, adanya excavator amphibi ini, menjadi  pemkab Kubu Raya untuk melakukan percepatan dalam melakukan normalisasi. Selain mengatasi banjir, alat tersebut juga bisa digunakan untuk mengantisipasi karhutla, terutama dalam membuat sekat kanal sumber air. Dengan cara ini, masyarakat maupun petugas pemadam akan mudah untuk mengakses air, jika karhutla.

“Dengan langkah ini akan berdampak langsung yang nyata dan memudahkan cara kerja kita yang efisien. Dengan waktu terbatas, kita bisa banyak melakukan pengerukan sungai dan parit,” ujarnya.

Muda menyampaikan, untuk tahap pertama, Kubu Raya akan melakukan pembersihan sungai yang ada di Kecamatan Sungai Raya yang tergolong memiliki jumlah penduduk yang padat dan sering terjadi genangan air, seperti sungai dan parit yang ada di desa Sungai Raya Dalam, Sungai Seribu, Parit di asrama Brimob, Parit Baru, Parit Tengkorak, Gertak Kuning, Parit Keramat, Parit Jepang di desa Kuala Dua.

“Semoga dengan adanya alat ini kita bisa melakukannya dengan maksimal dan bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” harapnya. (ian/*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

14 mins ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

1 hour ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

1 hour ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

20 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

23 hours ago