Categories: Sambas

Kembali Dapat Dilalui, Babinsa Temajuk Bersama Warga Gotong Royong Timbun Jalan Berlubang

Kembali Dapat Dilalui, Babinsa Temajuk Bersama Warga Gotong Royong Timbun Jalan Berlubang

KalbarOnline, Sambas – Rusaknya akses jalan di Dusun Maludin, Desa Temajuk, Kecamatan Paloh, Sambas, diperparah dampak curah hujan yang tinggi. Menyikapi itu, Babinsa Temajuk, Koramil 1208-08/Paloh, bersama warga berinisiatif melakukan penimbunan jalan agar bisa dilalui, Sabtu (27/3/2021).

Kerusakan terjadi hampir sepanjang jalan dan genangan air menghiasi jalan yang berlubang. Dengan menggunakan tanah dan alat seadanya, pada hari Jum’at kemarin penimbunan jalan di pimpin Babinsa Temajuk Serda Dwi Ariyanto dengan bahu membahu bersama warga agar dapat dilalui dalam beraktivitas sehari-hari.

Serda Dwi menuturkan, kegiatan yang dilakukan guna menumbuhkan kembali bergotong royong dan kepedulian warga akan keadaan sekitar.

“Seringan apapun suatu kerjaan apabila dikerjakan sendiri akan terasa berat, tapi kalau dikerjakan bersama-sama akan terasa ringan,” ungkapnya.

Sementara itu secara terpisah, Danramil Paloh Mayor Inf Sartono di Makoramil mengharapkan kehadiran Babinsa dapat menyadarkan warga betapa pentingnya suatu kebersamaan atau gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat. (Pendam XII/Tpr)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

21 mins ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

22 mins ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

23 mins ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

38 mins ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

45 mins ago

IKAPTK Pontianak Wadah Silaturahmi dan Berbagi Pengalaman Antar Alumni

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menilai peran Ikatan Keluarga Alumni Perguruan…

1 hour ago