Categories: Singkawang

Dua Warga Serahkan Granat dan Munisi ke Yonif Raider 641

Dua Warga Serahkan Granat dan Munisi ke Yonif Raider 641

KalbarOnline, Singkawang – Berbahaya bagi keselamatan diri dan masyarakat sekitar, dua orang warga menyerahkan 2 buah granat tangan dan 3 butir munisi ke Pos jaga Kompi Senapan B Yonif Raider 641/Beruang di Roban, Kota Singkawang, Minggu (28/3/2021).

Penemuan granat dan munisi tersebut bermula saat kedua pemuda Sahroni (15) dan Muh. Hafiz (17) membersihkan rumah Almarhum kakeknya. Sadar akan bahaya, keduanya membawa serta melaporkan   kepada yang berwajib, dan terlintas dalam pikiran mereka adalah Batalyon Raider 641/Bru.

Demikian disampaikan Danyonif Raider 641/Bru, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono di Mayonif R 641/Bru, Singkawang, pada hari Sabtu kemarin.

Diungkapkan Letkol Inf Kukuh Suharwiyono, bahwa kepercayaan masyarakat kepada satuannya ini merupakan buah dari proses panjang pembinaan teritorial (Binter) Satuan Nonkowil yang dilaksanakan Yonif R 641/Bru kepada masyarakat disekitar Kota Singkawang.

“Kepercayaan warga masyarakat dengan penyerahan 2 buah granat tangan dan 3 butir munisi ini merupakan buah Binter Satnonkowil satuan kami. Kami sadar bahwa kemanunggalan TNI-Rakyat adalah rohnya tentara,” jelas Danyon.

Selanjutnya munisi dan bahan peledak (Muhandak) tersebut diamankan sesuai prosedur pengamanan muhandak. (Pendam XII Tpr)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

8 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

8 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

8 hours ago