Categories: Sekadau

Delapan Fraksi DPRD Sekadau Sampaikan Pandangan Umum Terhadap Tiga Raperda, Salah Satunya Pembentukan Tujuh Desa baru

Delapan Fraksi DPRD Sekadau Sampaikan Pandangan Umum Terhadap Tiga Raperda, Salah Satunya Pembentukan Tujuh Desa baru

KalbarOnline, Sekadau – Delapan Fraksi DPRD Sekadau menyampaikan pandangan umum terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) LKPJ Bupati Sekadau tahun 2020, Raperda pembentukan tujuh desa baru dan Raperda tentang Perusahaan Daerah Air Minum Sirin Meragun, Selasa (30/3/2021).

Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) melalui juru bicaranya, Herman, mengapresiasi tim eksekutif yang telah menyampaikan tiga raperda tersebut.

“Kami dari Fraksi PAN mengapresiasi atas kinerja Plh Bupati Sekadau beserta jajaran. Diharapkan akan memberi efek baik bagi masyarakat,” kata Herman.

Terpisah, anggota fraksi PDIP DPRD Sekadau, Ari Kurniawan Wiro (AKW) mengharapkan raperda tentang pembentukan tujuh desa baru dapat secepatnya disahkan menjadi peraturan daerah (perda).

“Agar menjadi payung hukum dalam tata laksana pembentukan tujuh desa baru ini,” ujar AKW.

Ari mengatakan, masih tersisa cukup waktu untuk mempersiapkan pemekaran tujuh desa baru.

Salah satu desa persiapan, yakni Tigur Jaya yang merupakan pemekaran dari Desa Timpuk Kecamatan Sekadau Hilir dilaunching pada tahun 2018 silam.

“Kita bersama eksekutif masih punya waktu untuk pemekaran tersebut terhitung tanggal penyerahan SK desa persiapan. Kita minta pihak eksekutif bisa bekerja maksimal di waktu yang tersisa ini,” ucap AKW.

Tujuh desa pembentukan baru adalah Desa Sempulau Indah, Tigur Jaya, Beringkai Raya, dan Melanjan Raya Kecamatan Sekadau Hilir. Desa Semerawai dan Engkulun Hulu di Kecamatan Nanga Taman. Serta Desa Sepantak Kecamatan Belitang Hilir.*

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

5 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

5 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

5 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

7 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

7 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

7 hours ago