Categories: Pontianak

Bupati Muda Hadiri Musda X DPD REI Kalbar

Bupati Muda Hadiri Musda X DPD REI Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Bupati Kabupaten Kubu Raya, Muda Mahendrawan menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) X DPD Real Estate Indonesia (REI) Kalbar yang dilaksanakan selama dua hari di Hotel Kapuas Palace Pontianak, Kamis (25/3/2021).

Dalam sambutannya, Bupati Muda mengajak REI Kalbar menggunakan sistem data geospasial dalam memetakan rencana pembangunan properti di Kabupaten Kubu Raya. Dengan menggunakan sistem data geospasial yang diinput di geoportal dan webgis. Semata-mata untuk memudahkan menavigasi data agar tidak terjadi kesalahan atau kekeliruan.

“Ini merupakan langkah dalam pengembangan pemukiman yang sangat massif. Baik dari daerah selatan, utara, barat, timurnya Kubu Raya. Untuk penataan, sekaligus ruang yang sedang kita susun system informasi data geospasial dalam memudahkan pemetaan setiap persoalan untuk menuju satu data,” ucap Bupati.

Di kesempatan yang sama, , Koordinator Perizinan DPD REI Kalbar, Endri mengungkapkan selama proses perizinan di Kabupaten Kubu Raya sudah terlaksana dengan baik dan tidak mengalami kendala.

“Untuk daerah Kubu Raya, Alhamdulilah sudah membaik dan tidak ada masalah,” terang Direktur Pesona Jaya Porperty ini ditemui.

Lebih lanjut kata Endri, pihaknya telah mengembangkan pemukiman perumahan tipe 36 di Kubu Raya sebanyak 200 unit yang telah terbangun dan terealisasi dengan akad para penghuni perumahan. Sedangkan tipe perumahan komersial di Kota Pontianak sebanyak 40-50 unit. Terkait dengan fungsi REI, tambah ia adalah wadah bagi para pengembang atau deplover perumahan bersubsidi maupun non-subsidi.

“REI merupakan mitra pemerintah, karena tanpa REI juga tidak ada omset peningkatan pendapatan asli daerah dalam hal transaksi jual beli,” imbuhnya.

Sebelumnya para pengembang yang terhimpun dalam organisasi REI Kalbar menyisihkan sebanyak dua persen dari setiap pembangunan perumahan untuk mengalokasikan lahan makam. MoU tersebut, ditandatangani langsung Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan dan Ketua REI Kalbar, M. Isnaini. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

1 hour ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

2 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

2 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

2 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

13 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

19 hours ago