Categories: Pontianak

BPJS Ketenagakerjaan Komitmen Maksimalkan BPJamsostek Lindungi PMI

BPJS Ketenagakerjaan Komitmen Maksimalkan BPJamsostek Lindungi PMI

Kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – BPJS Ketenagakerjaan akan bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dalam memaksimalkan program BPJamsostek di bidang perlindungan khususnya bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI). Komitmen itu disampaikan Direktur Keuangan BPJS Ketenagakerjaan, Asep Rahmat Suwandha saat diwawancarai usai Rapat Koordinasi Komisi IX DPR RI bersama Gubernur Kalbar di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Jumat (26/3/2021).

Asep mengatakan, BPJS Ketenagakerjaan dalam konteks PMI pernah tergabung dan ikut bersama beberapa mitra yang fokus pada tata kelola pembentukan layanan terpadu di Entikong dan Sambas.

“Kita memang fokus bagian menyelesaikan tata kelola untuk di bagian perbatasan tidak hanya Kalbar tapi di Kaltara, Batam dan Tanjung Pinang terkait penyelesaikan Border,” kata dia.

Ia mengatakan, banyak masukan dari Gubernur Sutarmidji terkait PMI yang dideportasi Malaysia. Terutama berkaitan dengan penanganannya.

“Memang saat rapat tadi masih ada kendala di lapangan terkait penanganan PMI, kita sebagai pihak yang mencetuskan layanan terpadu satu atap (LTAA) di Kalbar agar bisa melakukan lagi kordinasi,” ujarnya.

Ia mengatakan, BPJS dalam hal ini sebagai pihak yang memberikan jaminan mulai dari kematian, kecelakan kerja dan hari tua melalui program BPJamsostek.

“Kami siap bekerjasama dengan instansi yang ada di Kalbar untuk memberikan pelayanan mulai dari pendataan PMI dan pendaftaran, pembayaran, serta pelayanan sebelum dan selama mereka di sana dan ketika pulang Indonesia,” tegasnya.

Ia mengatakan, BPJS Ketenagkerjaan telah menunjukan komitmen ikut menandatangi terkait perbaikan tata kelola TKI atau PMI.

“Kami sampai hari ini masih diberikan amanah untuk menjalankan program BPJamsostek PMI mulai dari jaminan kematian, kecelakaan kerja, dan jaminan hari tua,” ujarnya.

Ia meminta kepada Gubernur Kalbar agar bisa memberikan arahan terkait apa yang bisa dilakukan bersama dalam penanganan PMI.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalbar bahwa prestasi Kalbar tertinggi khusus laporan kepersertaan pegawai Non PNS sudah mencapai 71 persen tertinggi di Kalimantan,” pujinya.

Dia berharap, 30 persen sisanya bisa ikut mendaftar di BPJS Ketenangakerjaan supaya terlindungi melalui program BPJamsostek.

“Kami juga ingin membantu melindungi nelayan, petani, UKM dan pekerja di lintas agama yang masih menjadi PR kami. Tentu ke depan kami akan memaksimalkan BPJamsostek dalam fungsi perlindungan,” tandasnya. (*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

13 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago