Sutarmidji Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Soal Pilkada Sekadau

Sekadau dewasa berpolitik

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji turut menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Sekadau tahun 2020.

Di mana, MK mengabulkan sebagian permohonan pemohon dalam hal ini pasangan petahana dan memerintahkan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sekadau untuk melakukan Penghitungan Suara Ulang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sekadau Tahun 2020 di seluruh TPS pada Kecamatan Belitang Hilir.

“Saya rasa jalankan saja, saya yakin semuanya bisa menerima apapun hasilnya. Saya minta putusan MK betul-betul dilaksanakan dengan baik,” kata Midji saat diwawancarai wartawan, Rabu kemarin.

Meski demikian, Midji memastikan bahwa kondisi Sekadau sampai hari ini masih dalam status aman dan dalam kondisi baik. Tak ada ketegangan yang terjadi.

“Laporan yang saya terima dari Plh Bupati sampai hari ini (Sekadau) kondisinya aman-aman dan baik-baik saja. Saya rasa kedewasaan berpolitik sudah tercermin, buktinya walaupun (suara) bedanya sedikit, tidak (terjadi) apa-apa,” kata dia.

Bahkan persoalan pun, lanjut Midji, dibawa ke Mahkamah Konstitusi. Sehingga semua pihak, tegas Midji, harus menghormati dan menerima apa yang menjadi putusan MK.

“Kalau sudah melaksanakan di MK, artinya bagus. Melalui prosedur. Kemudian MK sudah putuskan, nah inilah putusan yang harus diterima semua pihak. (Putusannya) Hitung ulang, ya hitung ulang, apapun hasilnya harus diterima semuanya, itu final,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

11 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

11 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

11 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

11 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

11 hours ago