Tjhai Chui Mie Ajak Fatayat NU Sinergi Bangun Singkawang

Tjhai Chui Mie Ajak Fatayat NU Sinergi Bangun Singkawang

KalbarOnline, Singkawang – Pengurus Fatayat Nahdatul Ulama (NU) Kota Singkawang Periode 2020-2025 resmi dilantik pada Minggu (21/3/2021) di kantor Wali Kota Singkawang.

Pelantikan sekaligus Rakercab dihadiri Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie, Ketua Fatayat NU Provinsi Kalimantan Barat, perwakilan Forkopimda, Ketua NU Kota Singkawang, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Singkawang dan seluruh pengurus Fatayat NU Singkawang.

“Atas nama Pemerintah Kota Singkawang mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus fatayat nu kota singkawang masa khidmat 2020 – 2025 dan ucapan selamat datang kepada seluruh muslimin dan muslimat warga NU yang hadir pada hari ini,’ kata Tjhai Chui Mie.

Baca Juga :  Pangdam XII/Tpr Tekankan Budaya Belajar dan Berlatih Saat Lantik dan Sumpah 500 Prajurit Tamtama

Ia mengatakan semenjak berdiri, Fatayat NU Kota Singkawang merupakan organisasi yang beranggotakan perempuan muda NU ini, banyak memberikan kontribusi bagi pembangunan manusia di Indonesia.

Di tengah berbagai persoalan bangsa, Fatayat NU turut berupaya membangun kota Singkawang dengan solusi-solusi inovatif dan positif. Salah satu solusi inovatif dan positif yang dihadirkan Fatayat NU kota Singkawang adalah regenerasi pengurus.

Menurutnya, pemerintah, baik pusat hingga daerah merasa perlu untuk tidak sekedar menempatkan NU pada posisi obyek dalam pembangunan, tetapi sebaliknya harus berusaha menempatkan NU sebagai partner pemerintah dalam mengisi pembangunan Indonesia seutuhnya.

Baca Juga :  Pemkot Singkawang Revitalisasi Sekolah dengan Dana PEN

“Besarnya massa NU yang memiliki struktur hingga ke lapisan tatanan masyarakat terbawah, merupakan asset yang harus dikembangkan secara terus menerus dengan cara berkolaborasi dengan pemerintah dan organisasi masyarakat lainnya,” katanya.

Ia mengajak pengurus baru yang dilantik untuk mengambil peluang membangun komunikasi dengan pemerintah kota Singkawang. Baginya, potensi-potensi daerah dapat optimal dengan keikutsertaan setiap pemangku kepentingan untuk mewujudkan Singkawang Hebat.

“Visi Singkawang Hebat dapat terwujud dengan kehadiran dari berbagai pemangku kepentingan yang ada di kota Singkawang. Kepada para pengurus Fatayat NU kota Singkawang, saya mengajak agar bekerjasama dengan Pemerintah untuk mewujudkan visi ini,” ujarnya.

 

Comment