Categories: Mempawah

Sejumlah Ruko di Depan Terminal Mempawah Hangus Dilahap Si Jago Merah

Sejumlah Ruko di Depan Terminal Mempawah Hangus Dilahap Si Jago Merah

KalbarOnline, Mempawah – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Gusti M. Taufik, tepatnya di depan terminal Mempawah, Sabtu (20/3/2021) malam. Sedikitnya, beberapa bangunan ruko yang berada persis di depan wisata kuliner Mempawah itu hangus dilahap si jago merah.

Reza salah seorang saksi mata pada kejadian tersebut mengungkapkan bahwa saat ini belum terdeteksi berapa ruko yang terbakar karena kobaran api terus membesar.

“Api terus membesar, sisi kiri bangunan yang terbakar sudah menjalar ke penginapan Chandra Sari sedangankan sisi kanan sudah menjalar ke showroom motor Yamaha,” ujarnya.

Petugas pemadam kebakaran yang sedang berjibaku memadamkan api, bagian tengah bangunan tersebut pun ambruk lantaran sebagian besar bangunan masih menggunakan material kayu.

Kejadian nahas itu lantas menjadi tontanan warga sehingga menyebabkan arus lalu lintas di kawasan tersebut menjadi macet. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian. (Pik)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

52 seconds ago

Pj Gubernur Harisson Serahkan Sapi Kurban Untuk Masyarakat Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyerahkan secara simbolis sapi kurban untuk…

3 mins ago

Pemkab Kubu Raya Terus Tekan Angka Stunting

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengungkapkan, sebagai daerah pesisir kondisi…

1 hour ago

Pj Bupati Kamaruzaman Sebut Sederet Peran Penting Posyandu

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan bahwa pelayanan bidang kesehatan…

1 hour ago

Lindungi Pelaku Usaha dengan Pemberian Nomor Induk Berusaha

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menegaskan komitmen pihaknya untuk…

1 hour ago

Pemkab Kubu Raya Gelar O2SN Tingkat SD

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman membuka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional…

1 hour ago