Categories: Nasional

BKD DPR Dukung Peningkatan Kinerja Evidence Based Policy

BKD DPR Dukung Peningkatan Kinerja Evidence Based Policy

KalbarOnline, Nasional – DPR RI sebagai lembaga negara yang memiliki fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan, dituntut untuk menjadi lembaga yang mampu menjalankan fungsinya guna menghasilkan kebijakan yang tepat guna dan tepat sasaran. Sehingga dibutuhkan pembuatan kebijakan yang berbasis bukti seperti riset untuk menghasilkan outcome (dampak) yang lebih baik.

Ketua Badan Keahlian (BK) DPR RI Inosentius Samsul mendukung peningkatan kinerja Badan Keahlian untuk menghasilkan kebijakan yang berbasis bukti (evidence based policy). Perhatian tersebut diejawantahkan melalui serangkaian kegiatan lokakarya (workshop) yang diselenggarakan BK DPR RI dan rencanaya akan berlangsung hingga Juni 2021 mendatang.

“Riset ini penting. Jadi, (untuk penyusunan riset) gak boleh ngarang-ngarang, saya berharap. Makanya tagline (slogan) kita kan riset evidence based, itu maksudnya ya jangan ngarang, gitu. Jadi, betul-betul kalau anda memberikan masukan kepada Anggota Dewan, sumber datanya valid,” terang Sensi, sapaan akrab Inosentius saat ditemui usai Workshop Series dengan topik Good Policy Paper for Legislative Agenda di Gedung Sekretariat Jenderal DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (24/2/2021).

Dalam menjalankan tugasnya, BK DPR RI memberikan dukungan keahlian untuk kinerja Dewan melalui riset. Adapun keluaran (output) yang dihasilkan di antaranya naskah akademik, Rancangan Undang-Undang, naskah kebijakan (policy paper), serta hasil analisis terhadap suatu isu strategis dan kebijakan dalam bentuk naskah singkat (policy brief). Output tersebut diharapkan memberikan masukan kepada anggota dewan sehingga mereka dapat memahami isu terkait secara mendalam.

Sensi melanjutkan, melalui kegiatan workshop berskala lintas negara ini, diharapkan mampu memacu para tenaga ahli untuk terbiasa dengan bahasa internasional, karena ilmu tidak hanya sebatas dari satu bahasa. Selain itu, dirinya berharap dengan terbiasa menggunakan Bahasa Inggris seperti dalam workshop ini, para peserta nantinya akan mampu menjelaskan tentang Indonesia seperti Pancasila di kancah dunia dengan baik.

“Kebetulan hari ini dua narasumbernya dari luar negeri. Satu dari Bangkok, satu orang Indonesia tapi sudah lama tinggal di luar negeri dan menggunakan Bahasa Inggris. Tapi kita juga perlu dibiasakan menggunakan Bahasa Inggris. Kalau kita tahunya hanya Bahasa Indonesia akan ketinggalan kita. Ilmu itu kan menggunakan banyak bahasa,” pesan Sensi.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

2 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

4 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago