Categories: Teknologi

OTT Video Lokal Apresiasi Pengaturan pada RPP Postelsiar

KalbarOnline.com – Layanan over-the-top (OTT) lokal mendukung upaya pemerintah yang mewajibkan OTT asing bekerja sama dengan pihak dalam negeri.

Deputi CEO Vidio Hermawan Sutanto mengatakan, pihaknya sebagai OTT lokal sangat mendukung kebijakan pemerintah dalam menyetarakan playing field antara pemain asing dengan pemain lokal sebagaimana yang dibahas dalam RPP pos telekomunikasi dan penyiaran (Postelsiar). RPP Postelsiar merupakan salah satu turunan undang-undang nomor 11/2020 tentang Cipta Kerja.

“Kolaborasi yang erat antara perusahaan OTT dengan operator telekomunikasi memiliki potensi besar dalam mendorong kemajuan ekonomi digital nasional yang tengah digalakkan Presiden Jokowi,” ujar Hermawan Sutanto kepada wartawan, Kamis (18/2).

Mewajibkan layanan OTT asing bekerja sama dengan perusahaan jaringan telekomunikasi nasional merupakan upaya pemerintah untuk meningkatkan ekonomi digital.

Hermawan mengklaim saat ini OTT layanan video lokal terbesar di Indonesia adalah Vidio. Menurut dia gagasan dari Kemenko Perekonomian dan Kemenkominfo patut didukung oleh OTT dan perusahaan jaringan telekomunikasi lokal. Vidio sendiri saat ini sudah bekerja sama dengan XL, Indosat, Tri, Smartfren, Telkom dan Telkomsel. Kerja sama itu agar
pelanggan OTT dapat menikmati layanan live streaming konten dengan baik. Contohnya siaran langsung olahraga, dan video on demand (VOD) berupa local original series dan drama korea.

Dengan kerja sama dengan operator telekomunikasi itu, pelanggan aktif Vidio dapat meningakat. “Keuntungan kerja sama tak hanya dinikmati oleh Vidio dan partner operator telekomunikasi kami saja, tapi juga pelanggan,” tandasnya.

Baca juga: Pemerintah Diminta Atur Kewajiban Kerja Sama OTT dan Operator Telko

Hermawan berharap kerja sama yang telah terjalin antara vidio dengan layanan jaringan telekomunikasi nasional dapat terus berlanjut.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

2 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

2 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

2 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

2 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

3 hours ago

Stand Pontianak Raih Juara Favorit ICE Apeksi

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak berhasil meraih juara favorit stand pameran Indonesia City Expo (ICE)…

3 hours ago