Categories: Sport

Walaupun Disambut Hangat, Tetapi Penampilan Kevin Durant Tetap Sangar

KalbarOnline.com – Petenis kualifikasi asal Rusia Aslan Karatsev melanjutkan kejutan di Australia Terbuka. Petenis ranking ke-114 dunia itu kemarin memastikan tiket perempat final setelah mengempaskan unggulan ke-20 asal Kanada Felix Auger-Aliassime.

Yang membuat raihan Karatsev spesial, ini adalah penampilan perdana petenis 27 tahun tersebut di babak utama ajang mayor. Sebelum-sebelumnya, dia tidak pernah lolos dari kualifikasi.

Di perempat final, Karatsev menantang unggulan ke-18 asal Bulgaria Grigor Dimitrov. ’’Aku selalu mengeluarkan semuanya di setiap pertandingan. Dan kali ini sangat bahagia dengan hasil ini,’’ ucap Karatsev dilansir Reuters.

Karatsev menggila setelah mengambil break ke kamar mandi pascatakluk berturut-turut di dua set pertama. Setelah dari kamar mandi itu, dia kembali ke lapangan dengan permainan yang jauh lebih baik untuk mencuri tiga set terakhir berturut-turut.

Karatsev menang setelah menumbangkan Auger-Aliassime dalam lima set 3-6, 1-6, 6-3, 6-3, 6-4. Pertandingan berjalan tiga setengah jam. ’’Andai saja aku bisa melakukan servis lebih baik. Aku berharap bisa tampil lebih tenang saat menghadapi situasi sama seperti ini,’’ sesal Auger-Aliassime kepada AFP.

Hasil tersebut membuat Karatsev tercatat sebagai petenis pertama di sektor tunggal putra yang langsung menembus perempat final dalam penampilan debutnya di babak utama grand slam. Sebelum Karatsev, petenis Alex Radulescu melakukan hal yang sama pada Wimbledon 1996.

Catatan lain, Karatsev menjadi petenis dengan ranking terendah yang menembus perempat final Australia Terbuka sejak Patrick McEnroe melakukan hal yang sama pada edisi 1991. Saat itu McEnroe juga berada di ranking ke-114.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

4 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

4 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

5 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

8 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

8 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

9 hours ago