Categories: Nasional

Moeldoko Akan Pertemukan Nasabah Jiwasraya dan Kementerian BUMN

KalbarOnline.com – Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengatakan pihaknya akan membuka forum dialog antara nasabah korban gagal bayar PT Asuransi Jiwasraya (Persero) dan Kementerian BUMN untuk merumuskan solusi yang adil bagi semua pihak.

“Untuk opsi penyelesaian masalah Jiwasraya ini, silahkan langsung buat surat ke KSP, nanti akan ada langkah koordinatif dengan Kementerian BUMN, agar permasalahannya apa dan solusinya apa,” kata Moeldoko dalam KSP Mendengar yang digelar virtual di Jakarta, Kamis (11/2), dikutip dari Antara.

Hal tersebut disampaikan Moeldoko menjawab aspirasi dari Ana Rustiana selaku perwakilan forum nasabah korban Jiwasraya dalam program KSP Mendengar itu. Ana menyampaikan keinginan dari para nasabah Jiwasraya untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo guna mendapatkan solusi dari masalah gagal bayar produk asuransi dan investasi yang dimiliki Jiwasraya.

Moeldoko mengatakan, permasalahan Jiwasraya sebaiknya dibicarakan terlebih dahulu dengan Kementerian BUMN selaku pemegang saham pengendali perusahaan asuransi itu.

“Paling efektif ketemu Kementerian BUMN. Kalau diperlukan nanti akan kami terima di KSP, selanjutnya kita undang dari Kementerian BUMN. Baru kita diskusikan keluhannya di mana atau keluhan nasabah Jiwasraya ada di mana, sehingga nanti kita bisa mediasi,” ujar mantan Panglima TNI itu.

Kementerian BUMN telah menyatakan komitmennya menyelesaikan masalah Jiwasraya, yang mulai gagal bayar sejak 2018. Fokus dari restrukturisasi adalah pengurangan nilai pokok dan penurunan bunga.

Usai restrukturisasi Jiwasraya, pemegang polis akan dipindahkan ke perusahaan baru, bernama Nusantara Life, yang berada di bawah holding BUMN asuransi, PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI).

Adapun Jiwasraya sudah terbelit masalah keuangan sejak lama yang diakibatkan kesalahan pembentukan harga produk, lemahnya prinsip kehati-hatian dalam berinvestasi, rekayasa harga saham, dan tekanan likuiditas dari produknya, JS Saving Plan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago