Categories: Kabar

Bengkulu Diguncang Gempa Magnitudo 6,5, BMKG: Waspada Gempa Susulan

KalbarOnline.com – Provinsi Bengkulu diguncang gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 6,5 pada Rabu, (10/2/2021) sekira pukul 19:52 WIB.

BMKG merinci, gempa terjadi di 80 km Barat Daya Enggano Bengku dengan kedalaman 10 km.

“Gempa Mag:6.5, 10-Feb-21 19:52:27 WIB, Lok:5.63 LS,101.60 BT (80 km BaratDaya ENGGANO-BENGKULU), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” kata BMKG di akun Twitter resminya.

Meski demikian, masyarakat diimbau tetap waspada akan gempa susulan. “Tidak berpotensi tsunami. Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi,” demikian dikutip BMKG.

Sebelumnya pada pukul 17.15 WIB. Gempa bumi dengan Magnitudo 5,2 mengguncang Pulau Terluar Provinsi Bengkulu.

Gempa itu berpusat di 79 Kilometer Barat Daya, Pulau Enggano, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara.

Kepala Stasiun Geofisika Kelas III Kepahiang, BMKG Bengkulu, Litman mengatakan, gempa di Pulau Enggano merupakan gempa dengan kategori dangkal akibat adanya aktivitas subduksi pertemuan lempeng Indo-Australia dan lempeng Eurasia.

”Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” pungkas Litman. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

1 hour ago

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

6 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

7 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

7 hours ago

Sinergi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah, Bangun Ekosistem Pendidikan Digital

KalbarOnline, Bandung - Dalam rangka memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah terkait pemanfaatan platform teknologi pendidikan…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Laksanakan PPDB Secara Objektif, Transparan dan Akuntabel

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…

8 hours ago