Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Tambah 8.700 Orang, DKI Jakarta Sumbang Hampir Separuh

KalbarOnline.com – Kasus Covid-19 bertambah 8.700 orang dalam sehari, pada Selasa (9/2). Kini total sudah 1.174.779 orang terinfeksi Covid-19 sejak Maret 2020. DKI Jakarta mencatat provinsi dengan kasus harian paling tinggi.

Sebaran kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta sebanyak 3.437 kasus dalam sehari. Jumlah itu menyumbang hampir separuh kasus nasional.

Sedangkan kasus positif di provinsi lainnya cenderung lebih rendah. Yaitu Jawa Tengah 948 kasus. Jawa Barat 775 kasus. Kalimantan Timur 550 kasus. Bali 453 kasus.

Baca Juga: Kenali 7 Gejala Baru Covid-19, Bukan Demam Atau Batuk

Jumlah itu terdeteksi dari 67.888 spesimen. Ada 38.528 orang yang diperiksa dalam sehari. Orang yang masih sakit berjumlah 169.351 orang.

Angka positivity rate turun. Yakni 22,5 persen jika dibanding kemarin, Senin (8/2), 29 persen. Angka positivity rate didapatkan dari kasus dibagi dengan jumlah orang yang diperiksa dikali 100 yaitu. Sementara angka positivity rate nasional yakni sama dengan kemarin yaitu 18 persen.

Sementara itu, kasus kematian bertambah 213 jiwa. Paling tinggi kemarian harian terjadi di DKI Jakarta 50 jiwa. Kini total sudah 31.976 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Sedangkan, angka pasien sembuh bertambah 10.424 dalam sehari. Paling banyak pasien sembuh terdapat di DKI Jakarta sebanyak 2.786 orang. Sudah 973.452 orang sembuh dari Covid-19.

Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 1 provinsi di bawah 10 kasus. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus harian.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

31 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago