Categories: Sekadau

Pemkab Sekadau Gelar Konsultasi Publik RKPD 2022

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau menggelar konsultasi publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Sekadau tahun 2022 yang dilangsungkan di ruang serba guna Kantor Bupati Sekadau, Jumat (5/2/2021).

Hadir dalam kegiatan itu, Pj Sekda Sekadau, Frans Zeno, Wakil Ketua DPRD, para Asisten, Staf Ahli, Kepala Dinas, Kepala Badan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau, para Camat se-Kabupaten Sekadau, pimpinan instansi vertikal di lingkungan Kabupaten Sekadau, perwakilan organisasi masyarakat, organisasi sosial dan lembaga swadaya masyarakat.

Pj Sekda Sekadau, Frans Zeno menyampaikan bahwa konsultasi publik merupakan forum untuk menjaring masukan dari berbagai pihak dalam rangka penyempurnaan rancangan awal RKPD sebelum disampaikan ke Musrenbang RKPD.

“Output dari pelaksanaan publik diharapkan dapat menjadi media pembentukan komitmen seluruh stakeholder dalam keterkaitan dan konsentensi dalam perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan yang tidak dipisahkan dalam tahap penyusunan RKPD yakni sebagai pedoman menyusun kebijakan umum anggaran (KUA) dan Prioritas plafon anggaran sementara (PPAS), untuk itu sangat dibutuhkan adanya efensiensi dan efektivitas perencanaan dan pelaksanaan anggaran,” ujarnya.

Di kesempatan itu, Pj Sekda juga menyampaikan harapan Bupati Sekadau, di mana tahun 2022 ini dapat menjadi moto penggerak pembangunan di Sekadau. Ia juga berpesan agar kepala perangkat daerah lebih cermat dalam merencanakan dan menganggarkan kegiatan di tahun 2022 ini apabila terdapat kendala diharapkan untuk dapat berdiskusi bersama mencari solusi mengatasi permasalahan.

“Saya berharap agar kegiatan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaiknya sehingga RKPD tahun 2022 mampu menjadi salah satu pendukung suksesnya pembangunan di Kabupaten Sekadau dan benar benar dapat mengakomodir program dan kegiatan yang mampu menigkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (n/Mus)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

6 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

7 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

7 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

7 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

8 hours ago