Categories: Nasional

Jaksa Penuntut Setya Novanto Meninggal Dunia, KPK Sampaikan Duka Cita

KalbarOnline.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan duka cita terkait meninggalnya Kepala Kejaksaan Negeri Sawalunto, Sumatera Barat, Abdul Basir. Karena Basir sempat bertugas sebagai jaksa penuntut umum (JPU) di KPK.

“Kami turut berduka cita. Semoga amal baik almarhum di terima Allah SWT dan
keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran,” kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Jumat (5/2).

Ali yang merupakan juru bicara KPK berlatar belakang Jaksa ini menyampaikan, rekannya Abdul Basir meninggal dunia pada pukul 09.10 WIB, di RS Polri Kramat Jati Jakarta.

“Rumah duka di Jl. Mesjid II Kampung Melayu Besar RT 03/02 No.12 Kel. Kebon Baru, Kec. Tebet, Jakarta Selatan,” ucap Ali.

Selama bertugas di KPK, Abdul Basir sempat menangani perkara-perkara besar seperti perkara dugaan korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) yang menjerat mantan Ketua DPR RI Setya Novanto.

Baca juga: Kajari Sawahlunto Sumbar Abdul Basir Meninggal Dunia

Sebelumnya, kabar duka menyelimuti korps adhyaksa. Musababnya, Kepala Kejaksaan Negeri Sawahlunto, Sumatera Barat Abdul Basir dikabarkan meninggal dunia. Mantan jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu dikabarkan meninggal Jaumat (5/2) pagi karena sakit.

Terkait kabar duka ini, Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Perwakilan KPK, menyampaikan duka mendalam atas berpulangnya Basir.

“Insya Allah Almarhum Husnul Khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan, ketabahan dan keikhlasan,” kata Ketua Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Cabang KPK kepada KalbarOnline.com Budhi Sarumpaet.

Menurut Budhi, mendiang Almarhum juga dikenal sebagai salah satu sosok Jaksa yang berprestasi, rendah hati dan ramah kepada siapa pun.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

7 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

10 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

11 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

13 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

18 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

19 hours ago