Categories: Nasional

Moeldoko Akui Bertemu dengan Kader Demokrat di Sebuah Hotel

KalbarOnline.com – Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko mengakui beberapa kali bertemu dengan kader Partai Demokrat. Pertemuan itu dilakukan di hotel dan juga di kediamannya.

Namun demikian, mantan panglima TNI itu mengaku pertemuan tersebut bukanlah membahas hal yang penting. Sehingga dia menganggap pertemuan tersebut adalah hal yang biasa saja.

“Beberapa kali di rumah saya, ada yang di hotel dan di mana-mana. Tapi itu tidak pentinglah. Intinya aku datang diajak ketemu,” ujar Moeldoko dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (3/2).

Moeldoko mengatakan, setiap hari dirinya di Kantor Staf Kepresidenan selalu bertemu dengan banyak orang. Sehingga pertemuan dengan para kader Partai Demokrat adalah hal yang biasa.

“Wong saya biasa di kantor setiap hari menerima orang. Menerima berbagai kelompok di kantor saya biasa saja,” katanya.

Moeldoko juga menuturkan, dirinya biasa saat menerima aduan dari masyarakat. Dalam pertemuan tersebut, ia juga meminta orang tersebut meluapkan keluh kesahnya.

“Dia marah-marah, saya suruh marah-marah. Emosimu keluarkan. Marah-marah saja biar saya paham apa yang kalian pikirkan,” ungkapnya.

Namun demikian, mantan Panglima TNI ini menegaskan tidak ingin membocorkan keluh kesah apa yang disampaikan oleh para keder Partai Demokrat saat menemuinya tersebut.

“Itu urusan internal partai. Enggak etis saya bicarakan,” katanya.

Baca Juga: Andi Arief Tuding Moeldoko yang Ingin Lengserkan AHY dari Ketum PD

Sebelumnya, politikus Partai Demokrat Rachland Nashidik meminta Moeldoko untuk tidak berbohong. Dia juga mengungkap Moeldoko menggelar pertenuan dengan para kader Demokrat di sebuah hotel di Jakarta.

“Jangan bohong. Pertemuan itu bukan di kediaman tapi di hotel Aston Rasuna lantai 28, Rabu tanggal 27 Januari 2021 Pkl. 21.00 WIB. Anda datang ke situ, bukan mereka mendarangi Anda,” ujar Rachlan.

Rachlan berujar, dalam pertemuan dengan kader Partai Demokrat tersebut Moeldoko yang diduga akan melakukan kudeta telah disetujui oleh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, dan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly.

“KSP Moeldoko menyatakan aksi memalukan ini tanggungjawabnya sendiri. Tapi dia menyebut Kepala BIN, Kapolri, Menhukham dan Menko Polhukam Mahfud MD, bahkan “Pak Lurah” merestui. Para pejabat negara itu perlu juga angkat bicara. Apa iya ini semua tanpa restu “Pak Lurah?,” katanya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

3 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

3 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

3 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

3 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

3 hours ago