Categories: Nasional

Luhut Berdoa Covid-19 Jenis Baru Tak Masuk ke Indonesia

KalbarOnline.com – Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyoroti virus Covid-19 jenis baru. Sebab, jika virus tersebut sampai masuk ke Tanah Air, maka akan berdampak buruk terhadap pemulihan ekonomi nasional akibat Covid-19 yang menyerang sejak awal 2020.

“Kita bekerja keras untuk menangani varian baru ini dan mudah-mudahan kita tidak mendapatkannya,” ujarnya dalam webinar Mandiri Investment Forum 2021, Rabu (3/2).

Luhut menyebut, hingga saat ini pemerintah berupaya keras dalam mencegah masuknya virus Covid-19 jenis baru. Beruntung, hingga saat ini, pihaknya mengaku belum mendapat laporan bahwa virus Covid-19 varian baru masuk ke Indonesia.

“Tapi sampai hari ini saya mendapat laporan pagi ini bahwa kita belum ada varian baru. Jadi, kita harus berhati-hati dari varian baru ini,” ungkapnya.

Luhut mengungkapkan, wabah Covid-19 telah menggerogoti segala sektor usaha. Hingga saat ini beberapa sektor usaha pun pertumbuhannya masih mengalami perlambatan.

Luhut membeberkan ada lima sektor industri yang pertumbuhannya lambat bahkan terkontraksi, yakni manufaktur, industri perdagangan, pertambangan, konstruksi, serta hotel dan restoran. Hal itu merupakan dampak dari kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

“Hotel dan restoran juga mengalami penurunan sampai mencapai minus 13 persen,” ungkapnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

7 mins ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

8 mins ago

8 Puskesmas di Kubu Raya Terima Ambulans

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyerahkan 8 unit mobil…

10 mins ago

Tahapan Pilkada Diluncurkan, Kamaruzaman Ingatkan Netralitas ASN

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak masyarakat untuk menjadikan…

11 mins ago

Pemkab Kubu Raya Raih Opini WTP Sepuluh Kali Berturut-turut

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya kembali mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)…

13 mins ago

Kamaruzaman Sampaikan Keberhasilan Tiga Program Prioritas

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyampaikan keberhasilan tiga program kerja…

15 mins ago